Dikritik Pendukung Persebaya, PSSI Ngotot Lanjutkan Liga 1 di Bali Meski 100-an Pemain Terpapar Covid-19

- 6 Februari 2022, 13:57 WIB
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan. PSSI Ngotot Lanjutkan Liga 1 di Bali Meski 100-an Pemain Terpapar Covid-19
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan. PSSI Ngotot Lanjutkan Liga 1 di Bali Meski 100-an Pemain Terpapar Covid-19 /Pikiran Rakyat

Sedangkan Ayat 6 : Untuk menghindari keraguan, keberadaan kasus covid-19 yang dikonfirmasi untuk Individu mana pun tidak akan berdampak pada penjadwalan Pertandingan. Hanya individu tersebut yang tidak diizinkan bertanding dan mendapat penanganan Satgas Covid-19. Sedangkan Pertandingan tetap dilaksanakan sesuai jadwal.

Ayat 7 : Dalam keadaan luar biasa, di mana setelah swab tes rapid antigen pada hari pertandingan membuat klub yang akan bertanding hanya menyisakan kurang dari 14 pemain (termasuk salah satu di antaranya adalah penjaga gawang), maka LIB dan PSSI bisa segera menggelar rapat darurat untuk memberikan keputusan dalam tempo cepat dan setiap keputusan akan bersifat final.

Baca Juga: Persebaya Dirugikan Wasit di Laga Lawan PSIS Semarang, PSSI yang Mengulang Kasus Persela Diprotes

Untuk diketahui, PSSI dan PT LIB melakukan emergency meeting pada Jumat malam 4 Februari 2022, menyikapi lanjutan BRI Liga 1 2021/2022 Seri IV yang berlangsung di Pulau Bali.

Rapat darurat itu dihadiri Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, Wakil Ketua Umum PSSI Iwan Budianto, Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi, Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ahmad Hadian Lukita, Direktur Operasional LIB sudjarno, anggota Komite Eksekutif PSSI Haruna Sumitro dan Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri. ***

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x