Persebaya Rombak Tim Besar-besaran, Paul Munster: Akan Terjadi Hal Menarik Beberapa Minggu ke Depan

- 30 April 2024, 09:30 WIB
Duet pelatih Persebaya Surabaya Paul Munster dan Uston Nawawi saat memimpin latihan tim Bajol Ijo.
Duet pelatih Persebaya Surabaya Paul Munster dan Uston Nawawi saat memimpin latihan tim Bajol Ijo. /INSTAGRAM @officialpersebaya/

ZONA SURABAYA RAYA - Musim Liga 1 2023/2024 telah usai, dan Persebaya Surabaya mengakhiri perjalanannya di papan tengah klasemen. Meski raihan ini terbilang biasa, manajemen dan pelatih Persebaya, Paul Munster, optimis menatap musim depan dengan penuh ambisi.

Munster dan manajemen telah berdiskusi mengenai kerangka tim untuk musim depan.

"Kami sudah ada rencana ke depan bersama manajemen dan sudah mendiskusikannya," ungkap Munster dikutip dari ANTARA, Selasa, 30 April 2024.

Baca Juga: Janjikan Persebaya Lebih Menggebrak di Liga 1 Musim Depan, Paul Munster Minta Bonek Lakukan Ini!

"Harap bersabar, kami akan umumkan di waktu yang tepat untuk pemain masuk dan keluar."

Munster enggan membeberkan detail rencana tersebut, namun ia memberi isyarat bahwa akan ada "hal menarik" yang terjadi.

"Dalam beberapa minggu ke depan, mungkin hal-hal menarik akan mulai terjadi," ujarnya.

"Tapi bersabarlah, yang pasti perlahan-lahan segalanya akan mulai berubah untuk musim depan."

Perubahan ini kemungkinan besar akan melibatkan perombakan skuad. Munster tidak berkomentar mengenai persentase pemain yang akan dipertahankan, namun ia menegaskan bahwa pemain yang kembali harus dalam kondisi fisik prima.

Halaman:

Editor: Rangga Putra

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah