Industri Meubelair Lapas I Surabaya Persiapkan Warga Binaannya Terampil Pasca Penahanan

- 22 September 2021, 16:25 WIB
Industri Meubelair Lapas I Surabaya Persiapkan Warga Binaannya Terampil Pasca Penahanan
Industri Meubelair Lapas I Surabaya Persiapkan Warga Binaannya Terampil Pasca Penahanan /Zona Surabaya Raya/

Dia mengaku ada tantangan tersendiri dalam mengekspor barang tersebut. Pasalnya, ada beberapa negara yang sangat selektif. Terutama dalam hal pemenuhan hak tenaga kerja dalam hal ini warga binaan.

Baca Juga: Babak Baru, Dua Oknum Polisi Kasus Penganiayaan Jurnalis Tempo Jalani Sidang

"Ada negara yang sampai melakukan inspeksi, memastikan bahwa kami menunaikan kewajiban dan memenuhi hak warga binaan," lanjutnya.

Selama ini, ada sistem premi dan insentif yang disetorkan PT BMS ke negara. Pihak lapas lalu membagikan premi dan insentif itu kepada warga binaan. Sesuai dengan kinerja warga binaan. Ada yang ditabung, ada yang dimanfaatkan untuk membeli makanan atau kebutuhan sehari-hari di dalam lapas. "Banyak juga yang dikirim ke keluarga di rumahnya masing-masing," ujar Gun Gun.

Namun, Gun Gun menyatakan bahwa pihaknya sangat selektif menentukan tenaga kerja. Pasalnya, saat ini sangat sulit mendapatkan tenaga kerja yang disiplin. "Salah satu masalahnya karena mayoritas warga binaan berasal dari kasus narkotika, yang karakternya etos kerjanya kurang baik," terangnya.

Sehingga saat ini, pembinaan tersebut kekurangan tenaga kerja. Padahal, pesanan dari luar negeri sedang tinggi-tingginya. Tak heran jika industri ini bisa menyumbang PNBP ke negara. "Jika dikalkulasi, PNBP yang masuk dari awal berdirinya mencapai Rp 500 juta hingga Rp1 miliar," terangnya.

Baca Juga: Bongkar Fakta Telah Menikah Siri, Prosesi Lamaran Lesti Kejora dan Rizky Billar Dianggap Prank

Meski begitu, pihak lapas tetap menerapkan seleksi ketat. "Kami mendahulukan kualitas, jadi ada proses assasment, karena ada risiko kerjanya," tegas Gun Gun.***

Halaman:

Editor: Julian Romadhon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah