Ulangi Kesalahan Sama, Presiden Persebaya Surabaya Kecewa Berat! Aji Santoso Diperingkatkan soal 2 'Dosa'

- 15 Agustus 2022, 08:38 WIB
Ulangi Kesalahan Sama, Presiden Persebaya Surabaya Kecewa Berat! Aji Santoso pun Diperingkatkan soal 2 'Dosa' Lama
Ulangi Kesalahan Sama, Presiden Persebaya Surabaya Kecewa Berat! Aji Santoso pun Diperingkatkan soal 2 'Dosa' Lama /Kolase Foto: Youtube Official Persebaya dan Instagram @officialpersebaya

ZONA SURABAYA RAYA- Hasil pertandingan Persebaya Surabaya vs Madura United pada pekan ke-4 BRI Liga 1 2022-2023 tak sesuai harapan Bonek maupun Manajemen.

Tampil di depan ribuan Bonek yang memenuhi Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Minggu 14 Agustus 2022, Persebaya gagal memang melawan Laskar Sape Kerrab.

Tiga poin yang sudah di depan mata sirna. Keunggulan 2-1 Persebaya buyar pada menit ke-92 menit 17 detik. Madura United berhasil menyamakan skor menjadi 2-2.

Hasil ini sangat menyesakkan, hingga Presiden Persebaya Azrul Ananda angkat bicara. Apalagi, kebobolan di menit akhir ini merupakan kesalahan yang terus berulang sejak musim lalu.

Baca Juga: Kemenangan Persebaya di Depan Mata Sirna, Bonek Soroti Penyakit di Laga Lawan Madura United: Nggak Cuma Wasit

Usai laga Persebaya Surabaya vs Madura United, Manajemen Persebaya dipimpin Azrul Ananda langsung menggelar rapat.

Manajemen Bajol Ijo tampak kecewa berat. Hanya kurang 43 detik dari akhir tambahan waktu tiga menit, tiga poin yang sudah di depan mata sirna.

Baca Juga: Alarm Bahaya Persebaya Jelang Derby Suramadu, Madura United Bukan Tim Sepele

"Hasil itu begitu menyesakkan. Kebobolan di ujung laga yang membuyarkan kemenangan, tidak hanya musim ini," sebut manajemen Persebaya melalui laman resmi klub dikutip Zona Surabaya Raya (Pikiran Rakyat Media Network), Senin 15 Agustus 2022.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Persebaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x