EURO 2020: Juara Dunia Prancis Menangis, Spanyol Susah Payah Lewati Drama 8 Gol, Jerman Diuji Inggris

- 29 Juni 2021, 07:22 WIB
Hasil pertandingan Prancis vs swiss di EURO 2021
Hasil pertandingan Prancis vs swiss di EURO 2021 /REUTERS/Marko Djurica/Pool via REUTERS


ZONA SURABAYA RAYA - Satu per satu kandidat juara EURO 2020 tumbang di babak 16 besar. Setelah Portugal yang berstatus juara bertahan Piala Eropa tersingkir, kini giliran Prancis angkat koper. Juara Piala Dunia 2018 diklahkan Swiss. Kini tinggal Jerman yang akan meladeni Inggris pada Selasa malam WIB, 29 Juni 2021.

Prancis yang bertabur pemain bintang disingkirkan Swiss lewat adu penalti dalam laga yang digelar di Bucharest, Rumania, Selasa dini hari WIB. Adu penalti digelar setelah sampai 120 menit, skor masih imbang 3-3.

Kedudukan penalti 5-4 untuk kemenangan Swiss. Kylian Mbappe menjadi satu-satunya pemain dari 10 penendang penalti yang gagal melaksanakan tugasnya sebagai eksekutor penalti.

Baca Juga: Denny Darko bikin Konten Youtube Meramal tanpa Izin, Denise Chariesta Ngamuk: Pansos, Nama Gue buat Cari Duit

Lima penendang penalti Swiss yang berhasil menjebol gawang Prancis adalah Mario Gavranovic, Fabian Schar, Manuel Akanji, Ruben Vargas, dan Admir Mehmedi.

Sedangkan empat penendang penalti Prancis yang berhasil adalah Paul Pogba, Olivier Giroud, Marcus Thuram dan Presnel Kimpembe.

Pada pertandingan lain, Timnas Spanyol dibuat kerepotan oleh permainan Kroasia di Stadion Parken, Kopenhagen. Duel ini juga diwarnai dengan perpanjangan waktu. Beruntung La Furia Roja berhasil mencatat kemenangan 5-3.

Babak extra time harus ditempuh setelah kedua tim bermian imbang 3-3 selama 90 menit waktu normal. Spanyol bobol lebih dulu akibat gol bunuh diri Pedri.

Baca Juga: Benarkah Ivermectin yang Dikenal Obat Cacing Bisa Sembuhkan COVID-19? BPOM: Harus dengan Resep Dokter

Namun Spanyol berhasil membalikkan kedudukan berkat tiga gol dari Pablo Sarabia, Cesar Azpilicueta, dan Ferran Torres. Sedang Kroasia berhasil menyamakan kedudukan setelah Mislav Orsic dan Mario Pasalic berhasil menjebol gawang Spanyol.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x