Penyidik Hentikan Proses Hukum Dugaan Pelecehan Istri Ferdy Sambo, Bareskrim: Tidak Ada Peristiwanya

- 13 Agustus 2022, 09:17 WIB
Dirtipidum Brigjen Pol. Andi Rian Djajadi (tengah) menyampaikan keterangan pers di Mabes Polri, Jakarta, Jumat malam, 12 Agustus 2022.
Dirtipidum Brigjen Pol. Andi Rian Djajadi (tengah) menyampaikan keterangan pers di Mabes Polri, Jakarta, Jumat malam, 12 Agustus 2022. /Antara/Laily Rahmawaty/

ZONA SURABAYA RAYA - Tim Penyidik Direktorat Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri memutuskan untuk menghentikan proses hukum laporan dugaan pelecehan terhadap istri Irjen Pol Ferdy Sambo, Putri Candrawathi.

Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, laporan dugaan pelecehan tersebut dibuat oleh Putri Candrawathi dengan terlapor Brigadir Nofriansyah Yoshuan Hutabarat atau Brigadir J.

Selain itu, ada juga laporan percobaan pembunuhan yang dilaporkan oleh Briptu Marten Gabe, dengan korban Bharada Eliezer sedangkan terlapor adalah Brigadir J.

Terkait hal ini, Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Pol Andi Rian Djajadi membeberkan, penyidikan pada dua perkara pelecehan dan percobaan pembunuhan tersebut dihentikan karena bukan merupakan peristiwa pidana.

Baca Juga: Terima SPDP dari Penyidik Bareskrim, Kejagung Janji Profesional Tangani Perkara Ferdy Sambo

"Berdasarkan hasil gelar perkara tadi sore, kedua perkara ini kami hentikan penyidikannya, karena tidak ditemukan peristiwa pidana, bukan merupakan peristiwa pidana,” ungkap Andi dikutip dari Antara, Sabtu, 13 Agustus 2022.

Brigjen Andi merinci, waktu peristiwa dilaporkan pada Jumat, 8 Juli 2022 sekitar pukul 17.00 WIB di rumah dinas Irjen Pol Ferdy Sambo, di Kompleks Polri Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Terbaru! Akhirnya Ferdy Sambo Mengakui Sebagai Dalang Utama Drama Duren Tiga

Pada laporan dugaan pelecehan atau kekerasan seksual itu, korban adalah istri Irjen Ferdy Sambo yaitu Putri Candrawathi dengan terlapor sebagai Brigadir J.

Halaman:

Editor: Rangga Putra

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x