Penilaian Mahfud MD Terkait Kasus Korupsi Menkominfo Johnny G Plate, Rawan Sarat Politik

18 Mei 2023, 18:00 WIB
Menkopolhukam Mahfud MD /Antara

ZONA SURABAYA RAYA - Menkopolhukam Mahfud MD meminta Kejaksaan Agung untuk hati-hati dalam menangani kasus korupsi menkominfo Johnny G Plate.

Hal itu dikatakan karena menurutnya kasus korupsi BTS Bakti kominfo ini syarat politik karena beririsan.

Mahfud MD mengatakan, bahwa dirinya tahu bahwa kasus ini sudah diselidiki dan disidik dengan cermat karena selalu beririsan dengan tudingan politisasi.

Baca Juga: Dari Pengusaha Hingga Jadi Menteri Kini Tersungkur Kasus Korupsi, ini Profil dan Harta Kekayaan Johny G Plate

“Keliru sedikit saja bisa dituduh politisasi hukum di tahun politik,” kata Mahfud MD dalam unggahan Instagramnya pada Rabu 17 Mei 2023.

Menurutnya jika sudah ada dua alat bukti yang cukup kuat tetapi kasus masih ditunda-tunda dengan alasan menjaga kondisifitas politik, maka secara otomatis pasti bertentangan hukum.

Dirinya menyebut apabila sudah menemukan cukup bukti yakni setidaknya dua, sudah seharusnya status hukum Menkominfo ditingkatkan.

“Jadi yakinlah dan tunggu saja proses peradilan atas kasus yang dihadapi Pak Plate ini. Sebagai Menko Polhukam saya akan terus mencermati dan ikut pengawal,” lanjut Mahfud MD dalam unggahan di akun Instagramnya.

Baca Juga: Jadi Tersangka Korupsi Proyek Pengadaan Tower BTS, Menkominfo Johny G Plate Tidur di Tahanan Salemba

Lebih lanjut Mahfud juga mengatakan bahwa saat ini Kejagung sudah sangat hati-hati dan teliti dalam memeriksa kasus dugaan korupsi BTS.

“Saya katakan hati-hati, ini ada unsur politiknya beririsan, tetapi kalau hukum sudah menyatakan ada buktinya, dua alat bukti cukup dan anda yakin dibawa ke pengadilan bisa membuktikan segera tersangkakan,” kata Mahfud MD.

“Sebenarnya ini sudah agak tertunda satu atau dua minggu ya karena diteliti lagi agar tidak salah, agar tidak menjadi isu politik,” kata Mahfud MD, dikutip dari Antara.***

Editor: Timothy Lie

Tags

Terkini

Terpopuler