Geram Belum Dapat Vaksin Covid-19, Instagram Dinkes Surabaya Diserbu, Netizen: Mau Vaksin Kok Malah Ditolak

- 8 Agustus 2021, 15:49 WIB
Geram Belum Dapat Vaksin Covid-19, Instagram Dinkes Surabaya Diserbu, Netizen: Mau Vaksin Kok Malah Ditolak
Geram Belum Dapat Vaksin Covid-19, Instagram Dinkes Surabaya Diserbu, Netizen: Mau Vaksin Kok Malah Ditolak /Dok. Zona Surabaya Raya

ZONA SURABAYA RAYA - Vaksin Covid-19 menjadi barang yang paling dicari warga Kota Surabaya, Jawa Timur. Tak hanya mereka yang belum mendapatkan vaksin Covid-19 dosis 1. Mereka yang sudah pernah vaksinasi massal seperti Gelora 10 Nopember (G10N) juga kebingunan mendapatkan vaksin dosis ke-2.

Mereka akhirnya protes dan menyuarakan aspirasinya dengan menyerbu akun Instagram Dinas Kesehatan (Dinkes) Surabaya, @sehatsurabayaku.

Netizen Surabaya ini kebanyakan geram, lantaran tidak ada kejelasan mendapatkan vaksin covid-19. Padahal sebelumnya gencar dan menggelar vaksinasi massal besar-besaran di G10N.

"Gmana tentang sertifikat yang masih belum keluar min, buat vaksin pertama di G10N telfon sana sini jawabannya tanya faskes yang bertugas di G10N," protes akun @kikksv di kolom komentar pada akun Instagram @sehatsurabayaku dikutip Zona Surabaya Raya (Pikiran Rakyat Media Network), Minggu 8 Agustus 2021.

Baca Juga: Kuota 10 Ribu, Vaksinasi Massal di Kodam V Brawijaya Surabaya, 9 Agustus 2021, Simak Syarat Daftar!

Netizen Surabaya ini membanjiri kolom komentar pada unggahan video berujudul "HATI YANG GEMBIRA ADALAH OBAT YANG MUJARAB," di akun @sehatsurabayaku.

Video tersebut hingga Minggu 8 Agustus 2021 pukul 15.19 WIB sudah dilihat 33.672 kali. Sedang mereka yang memberikan komentar 201 netizen. Komentar mereka kebanyakan protes ketimbang mengomentari videonya.

"Min...admin....mbok vaksin dosis 2 Nang G10N ndang di infoo.....ak loh awal2e.. asli e males melu vaksin...saiki aku wes gercep melu...lah kok dipedot tengah ndalan...kie pie too min...admin," komentar akun @d3d3.supriyati

"Iya min tolong dong kasih info vaksin kapan vaksin ke 2 di G10N Di adakan lagi.?? Soale saya sudah coba kesana kemari mau vaksin ke 2 semua di tolak gak bisa bahkan puskesmas pun sama menolak harus kembali ke tempat vaksin pertama,alasannya harus kembali ke G10N lagi trus kapan..???," lanjut akun @ahmad_suyono87

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Dinkes Surabaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah