Indonesia Batal jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Erick Thohir minta Pecinta Bola Ikhlas

- 30 Maret 2023, 10:00 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Thohir (kanan) didampingi Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali (kiri)/
Ketua Umum PSSI Erick Thohir (kanan) didampingi Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali (kiri)/ /ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra./ANTARA FOTO

Apa yang dilakukan Erick Thohir dalam melobi FIFA semata untuk masa depan anak bangsa, para pecinta sepakbola Indonesia namun FIFA memiliki aturan dan aturan itulah yang harus diikuti anggota FIFA.

"Indonesia merupakan salah satu anggota FIFA, sehingga untuk urusan sepakbola internasional, kita harus mengikuti aturan yang sudah ditetapkan.

"Meskipun saya tadi sudah menyampaikan segala hal kepada Gianni, apa yang dititipkan Presiden, pecinta sepakbola, anak-anak timnas U-20, dan juga suporter setia sepakbola, tapi karena kita anggotanya dan FIFA menilai situasi saat ini tidak bisa dilanjutkan penyelenggaraannya, maka kita harus tunduk," lanjut dia.

Dalam rilisnya ke media, ketua PSSI juga mengingatkan pada masyarakat pecinta sepakbola untuk tetap tegar dan memahami keputusan dari FIFA, dan membuktikan perubahan pada tubuh sepakbola Indonesia untuk menjadi lebih baik lagi.

"Kita harus tegar. Saya minta semua pecinta sepakbola tetap berkepala tegak atas keputusan berat FIFA ini.

"Sebab saya berpendirian, karena itu, ini saatnya kita harus membuktikan kepada FIFA untuk bekerja lebih keras untuk melakukan transformasi sepakbola, menuju sepak bola bersih dan berprestasi." tutup Erick.

Perlu diketahui bahwa sebelum pertemuanya dengan Presiden FIFA Gianni Infantino, Presiden Joko Widodo terlebih dulu memerintahkan Erick Tohir untuk menemui Gianni Infantino dengan membawa pesan dari rakyat Indonesia untuk melobi. ***

Halaman:

Editor: Rangga Putra

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x