RESMI! Persebaya Lepas Oktafianus Fernando, Kalah Pamor dengan Adiknya Marselino dan Dirumorkan ke PSIS

- 19 April 2022, 10:31 WIB
Persebaya resmi melepas Oktafianus Fernando setelah 5 tahun bergabung, kalah pamor dengan adiknya Marselino Ferdinand
Persebaya resmi melepas Oktafianus Fernando setelah 5 tahun bergabung, kalah pamor dengan adiknya Marselino Ferdinand /Instagram @officialpersebaya

ZONA SURABAYA RAYA- Persebaya Surabaya resmi melepas Oktafianus Fernando pada Selasa, 19 April 2022. Ia kalah pamor dengan adiknya, Marselino Ferdinand.

Melalui postingan di media sosialnya, Persebaya mengucapkan terimakasih kepada Oktafianus Fernando.

Diketahui, pemain yang akrab dipanggil Ofan ini diketahui telah memperkuat Persebaya Surabaya selama 5 tahun.

"Terima kasih Ofan.
Lima tahun berlalu, bersama bahu membahu, menjadi bagian keluarga yang satu," tulis manajemen Persebaya di akun instagramnya @officialpersebaya.

Baca Juga: Persebaya Gunakan Banyak Pemain Muda di Liga 1 2022, Target Juara atau Ngirit Keuangan? Ini Kata Aji Santoso

Pemain berusia 28 tahun ini memang sudah dirumorkan bakal meninggalkan Green Force, sejak banyak pemain hengkang.

Pada Liga 1 2021 lalu, Ofan hanya mendapatkan 4 kali kesempatan bermain bersama Persebaya. Menit bermain yang kurang bisa menjadi motifasi ia memilih hengkang.

Apalagi, Ofan kalah pamor dengan adiknya sendiri, yakni Marselino Ferdinan yang mencatatkan hasil impresif.

Pada Liga 1 musim lalu, Marselino mencetak 4 gol dan 7 assist dari 23 penampilanya bersama tim kebanggaan masyarakat Surabaya.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Transfermarkt Instagram @officialpersebaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x