Tanpa Taisei Marukawa dan Bruno Moreira, Persebaya Dibobol 2 Gol Dalam Waktu 12 Menit oleh Persipura

- 6 Februari 2022, 21:58 WIB
Pemain Persipura Donni Harold Monim (kiri) berebut bola dengan pesepakbola Persebaya Marselino Ferdinan (kanan) pada pertandingan Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Minggu 6 Februaru 2022.
Pemain Persipura Donni Harold Monim (kiri) berebut bola dengan pesepakbola Persebaya Marselino Ferdinan (kanan) pada pertandingan Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Minggu 6 Februaru 2022. /ANTARA FOTO/Fikri Yusuf

 

ZONA SURABAYA RAYA- Ini bukti badai Covid-19 jadi polemik di Liga 1 2021-2022. Persebaya Surabaya dikalahkan Persipura Jayapura dengan skor 0-2 pada pekan ke-23 yang digelar di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Minggu malam, 6 Februari 2022.

Persebaya tidak bisa power full karena sejumlah pemain disebut-sebut positif Covid-19. Tidak ada nama Taisei Marukawa dan Bruno Moreira dalam daftar line up.

Padahal dua pemain asing ini menjadi motor serangan Persebaya. Keduanya digantikan pemain 17 tahun, yakni Ruy Arianto dan Akbar Firmansyah.

Tak hanya itu, pelatih Aji Santoso yang menjadi otak permainan Persebaya juga tak tampak. Perannya diwakilkan asisten pelatih, Mustaqim.

Baca Juga: Pelatih Persebaya Aji Santoso Khawatir Kualitas Liga 1, Buntut Pertandingan Dipaksakan saat Badai Covid-19

Meski sempat memberikan perlawanan dan merepotkan Persipura, namun pada akhirnya Persebaya tumbang juga. Tim Bajol Ijo kebobolan 2 gol di menit 54 dan 66

Dua gol itu diborong Yevhen Bokhahsvili. Hanya butuh waktu 12 menit untuk menciptakan dwigol tersebut.

Hasil ini membuat Persipura mentas dari zona degradasi menuju ke urutan ke-15 dengan raihan 21 poin.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Liga Indonesia Baru Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x