Bosan Main PUBG, Lima Game ini Dapat Menjadi Alternatif Yang Tidak Kalah Seru Bagi Gamers

- 18 November 2021, 22:10 WIB
Kolaborasi PUBG Mobile dengan serial animasi League of Legends Arcane
Kolaborasi PUBG Mobile dengan serial animasi League of Legends Arcane /Twitter @pubgmobile/
ZONA SURABAYA RAYA- Player Unknown's Battleground (PUBG) Mobile merupakan salah satu game mobile yang digemari oleh gamers di seluruh dunia. 
 
Game yang diadaptasi dari game PC ini, menjadi game bergenre battle royale terbaik dengan total 500 juta lebih pengunduh di Play Store. 
 
Sejak awal kemunculannya pada 2017 lalu, popularitas PUBG semakin melesat dikalangan gamers Indonsesia. 
 
Dengan mode gameplay yang cukup menarik, PUBG menawarkan pengalaman bermain game battleground dengan sensasi yang berbeda.
 
Makin meledaknya PUBG di kalangan gamers mobile, membuat beberap developer game yang lain membuat game dengan genre serupa dengan PUBG.
 
Dilansir dari laman wen HiTekno.com, berikut game battel royale recomended selain PUBG yang dapat menjadi alternatif bagi gamers Indonesia.
1. Free Fire
Game battle royale selain PUBG Mobile buatan Garena ini merupakan game Battle Royale dengan grafis paling rendah. Karena itu, game ini bisa dimainkan di HP "kentang".
 
Cara bermainnya sama dengan PUBG, beda di bentuk map dan karakternya serta jumlah survivor yang berjumlah 50.
 
2. Rules Of Survival
Game battle royale selain PUBG Mobile ini pasti tidak asing untuk orang yang sangat ingin main PUBG di Android. Sebelum PUBG rilis, game ini yang menjadi "Battle Royale" Android.
 
Game battle royale selain PUBG Mobile ini cukup terkenal, bahkan beberapa kali ada kompetisinya di Jakarta. Seperti biasa, game ini meminta kita untuk berusaha bertahan di antara 120-300 survivor.
 
3. Knives Out
Game battle royale selain PUBG Mobile ini dikembangkan oleh pengembang yang sama dengan Rules Of Survival yakni NetEase Games.
 
Dan seperti game battle royale lainnya, game ini mengharuskan kita untuk bertahan hidup dari 100 survivor. Bedanya di game ini ada drone, yang memungkinkan untuk memata-matai musuh.
 
4. Creative Destruction
Game battle royale selain PUBG Mobile ini cocok buat kamu yang suka game dengan model karakter seperti kartun. Game ini mengingatkan kita pada Fortnite, namun ini lebih simple.
 
Jika di PUBG kita bisa diam di satu tempat, game ini tidak mengizinkannya. Akan ada serangan yang "beda" seperti badai salju. Untuk memainkan game ini, kamu butuh storage kira-kira 850 MB.
 
5. Hopeless Land
Game battle royale selain PUBG Mobile ini dikembangkan oleh pengembang yang sama dengan Crisis Action, yaitu HERO Game. Jadi untuk gameplay dan hal lainnya tidak perlu diragukan lagi. ***
 

Editor: Julian Romadhon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x