PKB Buka Pendaftaran Calon Bupati Sidoarjo di Pilkada 2024, Bagaimana Nasib Gus Muhdlor?

- 28 April 2024, 17:00 WIB
Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali alias Gus Muhdlor
Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali alias Gus Muhdlor /Foto: ANTARA FOTO/Umarul Faruq/wpa/

ZONA SURABAYA RAYA- Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) membuka pendaftaran calon bupati (Cabup) dan calon wakil bupati (Cawapub) Sidoarjo untuk diusung di Pilkada 2024. Ini menjadi menarik, karena pada saat yang sama, Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali alias Gus Muhdlor ditetapkan sebagai tersangka korupsi oleh KPK.

Lantas, bagaimana dengan nasib Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor di Pilkada Sidoarjo 2024? Pada Pilkada 2020, Gus Muhdlor yang berpasangan dengan Subandi diusung PKB.

Namun Gus Muhdlor dan Subandi tampaknya bakal pecah kongsi di Pilkada Sidoarjo 2024. Indikasi ini terlihat setelah Gus Muhdlor pada Pilpres 2024 lalu mendukung Prabowo-Gibran. Bukan kepada Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar yang kala itu menjadi Cawapres pendamping Anies Baswedan.

Subandi yang saat ini masih Wakil Bupati Sidoarjo dan menjadi Ketua DPC PKB Sidoarjo sudah mendeklarasikan dirinya maju sebagai calon bupati Sidoarjo di Pilkada 2024. 

Baca Juga: Dugaan Korupsi Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor, PPATK Serahkan Data Transaksi Keuangan ke KPK

Mekanisme Pendaftaran Cabup Sidoarjo

Melalui Dukungan Elemen Satuan Kerja (DESK) Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), PKB membuka pendaftaran Calon Kepala Daerah (Cakada) yang mulai Minggu, 28 April 2024.

Ketua Desk Pilkada DPC PKB Sidoarjo H. Abdillah Nasih mengatakan, pendaftaran bagi Cakada ini dibuka untuk umum dan tanpa dipungut biaya alias gratis.

"Bagi semua masyarakat, silakan mendaftar dan bisa mengambil formulir di kantor DPC PKB Sidoarjo. Hari Minggu, secara resmi pendaftaran dibuka dan pendaftar bisa menyerahkan formulir pendaftarannya," terang Abdillah Nasih dikutip Minggu, 28 April 2024 dari RRI.

Setelah proses pendaftaran, tahapan selanjutnya adalah verifikasi berkas pada tanggal 12 Mei-15 Mei 2024. Tanggal 16 Mei-30 Mei 2024 pelaksanaan UKK (uji kelayakan dan kepatutan) calon di DPP PKB Jakarta

"Setelah UKK ini, maka calon-calon yang lulus UKK, akan diberikan surat penugasan untuk melakukan sosialisasi ke masyarakat. Kita DPC PKB Sidoarjo juga akan menyiapkan jadwal bagi seluruh calon untuk sosialisasi di 18 PAC se-Kabupaten Sidoarjo," ungkap Nasih.

Desk Pilkada DPC PKB Sidoarjo, selain membuka pendaftaran secara offline, juga membuka pendaftaran secara online.

KPK Panggil Ulang Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor

Jubir KPK Ali Fikri mengungkapkan penyidik melakukan pemanggilan ulang terhadap Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor untuk dimintai keterangan terkait dugaan korupsi pemotongan insentif ASN Rp2,7 miliar.

Rencananya, penyidik KPK memeriksa lagi Gus Muhdlor pada Jumat, 3 Mei 2024. Ia akan diperiksa sebagai tersangka dalam kasus pemotongan dana ASN BPPD Sidoarjo.

"Tim Penyidik telah menyiapkan penjadwalan pemanggilan ulang di hari Jumat (3/5/2024). Bertempat di gedung Merah Putih KPK," kata Ali.

Terkait penetapan tersangka ini, Bupati Sidoarjo Gus Mudhlor mengajukan gugatan praperadilan terhadap KPK. Gugatan ini didaftarkan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. ***

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah