7 Fakta Politisi Gerindra Tantang Eri Cahyadi di Pilwali Surabaya 2024, Ada Kritikan Pedas ke Duet Eri-Armuji

- 3 April 2024, 09:34 WIB
Hadi Dediyansah alias Cek Dedi dan Eri Cahyadi
Hadi Dediyansah alias Cek Dedi dan Eri Cahyadi /DPRD Jatim/Pemkot Surabaya

ZONA SURABAYA RAYA - Anggota DPRD Jawa Timur yang juga politisi Partai Gerindra, Hadi Dediyansah alias Cek Dedi bakal menjadi penantang petahana Eri Cahyadi di Pilwali Surabaya 2024 atau Pilkada Surabaya 2024.

Hadi Dediyansah dinilai layak maju Pilwali Surabaya 2024, karena memiliki modal popularitas yang lumayan. Lebih detilnya, simak 7 fakta Hadi Dediyansah yang bakal maju di Pilwali Surabaya pada 27 November 2024 yang dirangkum dari Antara, Rabu 3 April 2024.

Baca Juga:

1. Siapkan Visi Misi di Pilwali Surabaya 2024

Hadi Dediyansah menyatakan ia sudah mempersiapkan visi-misi guna menghadapi Pilwali Surabaya 2024. Ini sebagai pembuktian dirinya serius dengan pencalonannya.

Salah satu aspek yang dimasukkan dalam visi misinya adalah peningkatan perekonomian masyarakat dan penguatan pada sektor pendidikan di Kota Surabaya.

Lalu, permasalahan kemiskinan. Menurutnya, masalah ini tidak hanya selesai dengan memberikan bantuan berupa sembako atau uang tunai.

"Harus mencari terobosan atau solusi baru, bahwa kalau orang miskin harus dicari persoalannya dimana? Semisal anaknya diberikan pekerjaan yang layak," ucap dia.

2. Tunggu Restu Partai Gerindra

Cak Dedi masih menunggu restu dari Partai Gerindra. Menurutnya, Partai Gerindra mempunyai mekanisme baku dalam menetapkan sosok yang akan diusung untuk pilkada dan dewan pimpinan pusat (DPP) memegang kendali penuh perihal penetapan.

"Karena saya sendiri pengurus partai, akses untuk ke sana otomatis lebih mudah. Artinya semua levelnya sama," tandasnya.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x