Demi Juara Liga 1, Aji Santoso Ngegas! Ingin Pemain Persebaya Surabaya Miliki Fisik Kuat dan Bermain Cerdas

- 4 Mei 2023, 21:28 WIB
Pelatih Aji Santoso ditarget membawa Persebaya Surabaya juara Liga 1 2023-2024
Pelatih Aji Santoso ditarget membawa Persebaya Surabaya juara Liga 1 2023-2024 /Instagram @officialpersebaya/LIB

ZONA SURABAYA RAYA - Demi meraih juara Liga 1 Indonesia 2023-2024, Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso telah merancang program dan strategi.

Ciri khas permainan Persebaya Surabaya one two touch atau umpan satu dua masih akan dipertahankan pelatih berlisensi AFC Pro itu.

Bahkan, Aji Santoso akan mempertajam lagi. Syaratnya, pemain Persebaya Surabaya harus memiliki ketahanan fisik selama 90 menit dan tidak gampang loyo di lapangan.

Selain itu, pelatih asal Malang ini berharap agar semua pemain Persebaya memiliki visi gaya permainan sepakbola modern.

Baca Juga: Kasihan Andik, Ini Pemain ke 2 Bhayangkara FC yang Diboyong Persebaya Surabaya di Bursa Transfer 2023

Hal itu diungkapkan Aji Santoso, mengingat persaingan kompetisi Liga 1 2023-2024 lebih ketat. Di sisi lain, tim Bajol Ijo menargetkan juara.

"Saya sampaikan pada pemain bahwa musim depan saya menginginkan pemain saya bisa tahan bermain 90 menit dalam kondisi intensitas yang cukup tinggi,” kata Aji dikutip dari laman Liga Indonesia Baru, Kamis 4 Mei 2023.

Dalam permainan di Liga 1 musim depan nanti, Aji masih akan mengandalkan bola-bola pendek rapat dan terus memaksa pemain bergerak mencari ruang.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x