Bali United vs Persebaya Surabaya: Paulo Victor Move On, Bajol Ijo Siap Bikin Malu Serdadu Tridatu

- 16 Februari 2023, 11:43 WIB
Striker Persebaya Surabaya, Paulo Victor siap bikin malu Bali United dalam pertandingan Sabtu, 18 Februari 2023
Striker Persebaya Surabaya, Paulo Victor siap bikin malu Bali United dalam pertandingan Sabtu, 18 Februari 2023 /Instagram @paulovictorcs94/

ZONA SURABAYA RAYA- Persebaya Surabaya bakal menghadapi Bali United di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Sabtu, 18 Februari 2023. Laga pekan ke-25 Liga 1 2022 ini, Bajol Ijo siap permalukan Serdadu Tridatu.

Pertandingan Bali United vs Persebaya Surabaya digelar tanpa penonton. Meski tanpa Bonek, skuad Aji Santoso memiliki modal bagus.

Dalam enam pertandingan terakhir, Persebaya Surabaya mencatat menang secara beruntun.

Sedangkan Bali United kebalikan dari Persebaya Surabaya. Klub yang dulunya bernama Persisam Putra Samarinda itu pada enam pertandingan terakhir, belum pernah menang alias kalah terus.

Baca Juga: Top Banget! Persebaya Surabaya Cetak Rekor Baru Usai Libas PSS Sleman 4-2, Salip Persija, Persib dan Bali UTD

Meski demikian, Bali United masih di posisi 6 klasemen sementara Liga 1 dengan total poin 37 dari 23 pertandingan.

Sedangkan Persebaya duduk di peringkat ke-7 dengan poin 37 dari 22 laga.

Pada putaran pertama Liga 1, Bajol Ijo dikalahkan tim asal Pulau Dewata itu dengan skor 0-1. Saat itu pertandingan digelar di Stadion GBT pada 2 September 2022.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x