Promo Miras Berbau SARA, Bos Holywings Hotman Paris Beri Penjelasan dan Minta Maaf ke MUI: Ini Masalahnya

- 27 Juni 2022, 11:20 WIB
Kasus Promo Miras Berbau SARA, Bos Holywings Hotman Paris Beri Penjelasan dan Minta Maaf: Ini Masalahnya
Kasus Promo Miras Berbau SARA, Bos Holywings Hotman Paris Beri Penjelasan dan Minta Maaf: Ini Masalahnya /Instagram @hotmanparisofficial

ZONA SURABAYA RAYA- Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea, salah satu pemegang saham Holywings menyampaikan permintaan maafnya terkait kasus promo minuman keras (miras) berbau SARA.

Permintaan maaf Hotman Paris itu disampaikan kepada Ketua MUI bidang Dakwah dan Ukhuwah KH Cholil Nafis.

Holywings menjadi sorotan menyusul viralnya poster promo miras gratis untuk pemilik nama Muhammad dan Maria.

Polisi sudah menetapkan 6 tersangka dalam kasus promo miras Holywings ini. Bahkan, Kantor Holywings di Tangerang Selatan, Banten telah disegel.

Baca Juga: GP Ansor: Cabut Izin Tempat Hiburan Holywings Surabaya

Hotman berharap permohonan maafnya tersebut dikabulkan dan pihaknya menyerahkan agar masalah ini benar-benar diselesaikan melalui proses hukum untuk ditindak oleh ketentuan hukum yang berlaku.

Dalam video yang merupakan cuplikan tayangan di salah TV nasional itu, Hotman Paris memberikan penjelasan mengenai promo miras yang kontroversial tersebut.

Dijelaskan Hotman, promo gratis ini tak jauh beda ketika ada pengunjung yang ulang tahun dan diberikan hadiah makan gratis di sebuah restoran.

Baca Juga: Kasus Holywings Berlanjut dan Kemungkinan Ada Tersangka Baru

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Instagram @hotmanparisofficial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x