Antisipasi Aksi Teror, Polda Jatim Bentuk Tim Gabungan, Terjunkan Puluhan Personel Back Up Polres Jember

- 6 Agustus 2022, 11:15 WIB
Antisipasi Aksi Teror, Polda Jatim Bentuk Tim Gabungan, Terjunkan Puluhan Personel Back Up Polres Jember
Antisipasi Aksi Teror, Polda Jatim Bentuk Tim Gabungan, Terjunkan Puluhan Personel Back Up Polres Jember /ZONA SURABAYA RAYA/ANTO

ZONA SURABAYA RAYA - Polda Jawa Timur memberikan jaminan keamanan bagi warga masyarakat khususnya yang ada di Dusun Baban Timur Desa Mulyorejo Kecamatan Silo, dengan menerjunkan personel Brimob untuk memback up Polres Jember.

Hal tersebut dilakukan Polda Jatim demi menetralisir serta memetakan lokasi pengrusakan yang terjadi di lokasi tersebut.

Peristiwa teror yang terjadi di 2 (dua) Padukuhan yang ada di Dusun Baban Timur yakni Padukuhan Patungrejo dan Padukuhan Dampikrejo telah menyebabkan beberapa rumah warga, kendaraan roda dua dan empat juga ikut dibakar oleh sejumlah orang tak bertanggung jawab.

Menyikapi kejadian teror tersebut, Polda Jawa Timur mengambil langkah tegas dengan membentuk Tim Gabungan sejumlah 52 Personel.

Baca Juga: Pesulap Merah, Dilaporkan ke Cybercrime Polda Jatim, Diduga Cemarkan Nama Baik

Tim gabungan itu terdiri dari Polres Jember 30 Personel dan dibantu Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Jatim 22 Personel untuk menetralisir dan mengamankan wilayah tersebut.

Kombes Pol Dirmanto juga menegaskan bahwa kejadian terror yang belakangan disebut – sebut dilakukan oleh OTK ( Orang Tak Dikenal,red) ini hanya terjadi di dua padukuan dalam satu dusun di Desa Mulyorejo dan tidak sampai merembet ke dusun lainnya.

Baca Juga: Sindikat Pencurian Ranmor Diringkus Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Jatim

“Kami luruskan kerusuhan atau aksi teror itu terjadi di Dusun Baban Timur yakni Padukuhan Patungrejo dan Padukuhan Dampikrejo, tidak sampai merembet ke dusun lainnya. Jadi kerusuhan bukan terjadi se Desa Mulyorejo tapi dua padukuhan di satu dusun yang ada di desa Mulyorejo,” terang Kombes Dirmanto Sabtu 6 Agustus 2022.

Halaman:

Editor: Rangga Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah