Pemulung Temukan Mayat Membusuk Tergeletak di Pinggir Sungai Pasuruan

- 7 Maret 2022, 06:15 WIB
Pemulung Temukan Mayat Membusuk Tergeletak di Pinggir Sungai PasuruanMayat tanpa identitas ditemukan warga di Pinggir Sungai.
Pemulung Temukan Mayat Membusuk Tergeletak di Pinggir Sungai PasuruanMayat tanpa identitas ditemukan warga di Pinggir Sungai. /Zona Surabaya Raya/Saifullah

ZONA SURABAYA RAYA - Warga Desa Bajang Kecamatan Gondangwetan Kabupaten Pasuruan, digegerkan dengan penemuan mayat.

Mayat tanpa identitas itu, ditemukan oleh warga telah membusuk di pinggir sungai, Minggu 6 Maret 2022.

Selain membusuk, mayat di pinggir sungai itu, ditemukan dengan kondisi tubuh menghitam dan kepalanya yang tinggal tengkorak.

Kapolsek Keboncandi Polres Pasuruan, AKP Eko Agus mengungkapkan, mayat pria tersebut ditemukan pertama kali oleh seorang warga yang sedang mencari rongsokan.

 Baca Juga: Duo Crazy Rich Indra Kenz dan Doni Salmanan Diduga Lakukan Pencucian Uang Lebih Rp100 Miliar, Ini Temuan PPATK

Saat itu, pencari rongsokan tersebut sedang di pinggir jalan raya Warungdowo Timur, sekitar pukul 07.00 WIB.

“Saat tengah mencari rongsokan, warga tersebut mencium bau busuk. Karena curiga, warga mencoba mencari asal bau busuk tersebut dan menemukan sesosok mayat berjenis kelamin pria di pinggir sungai,” terangnya.

Mayat yang ditemukan oleh pencari rongsokan  itu diperkirakan berusia 50 tahun.

Mayat tanpa identitas itu, menggunakan jaket warna biru, kaos polo hitam, dan celana pendek warna hitam.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah