Kekayaan Mensos Tri Rismaharini Fantastis, Pantas Saja Berpotensi Jadi Lawan Khofifah di Pilgub Jatim 2024

29 Maret 2024, 17:00 WIB
Mensos RI Tri Rismaharini /

ZONA SURABAYA RAYA - Berikut ini deretan harta kekayaan Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini berdasarkan laporannya di LHKPN. Wanita yang akrab disapa Risma ini disebut-sebut berpotensi kuat menjadi calon lawan Khofifah Indar Parawansa di Pilgub Jatim 2024 atau Pilkada Jatim 2024.

Tri Rismaharini masuk lima besar bakal calon gubernur Jawa Timur pada Pilgub Jatim 2024 berdasar hasil survei Accurate Research and Consulting Indonesia (ARCI) pada Maret 2024.

Meski elektabilitasnya masih di bawah Khofifah Indar Parawansa, namun tingkat keterpilihan Risma lebih baik daripada Ketua DPD Golkar Jatim Sarmuji. Elektabilitas Risma di angka 11,3 persen.

Baca Juga: Ini Lho Elektabilitas 6 Calon Gubernur di Pilgub Jatim 2024, Khofifah Nomor Berapa? Cek Hasil Survei Terbaru

Sedang elektabilitas Khofifah 41,5 persen, disusul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin 17,2 persen. Sedang Ketua DPD Partai Gerindra Jatim Anwar Sadad 10,5 persen dan Ketua Golkar Jatim Sarmuji 8,2 persen.

Terlepas dari elektabilitas ini, seberapa kuat modal yang dimiliki Tri Rismaharini? Dalam laporannya di LHKPN yang terpantau Jumat, 29 Maret 2024, Tri Rismaharini memiliki harta kekayaan cukup fantastis.

Apalagi, Risma pernah menjabat Wali Kota Surabaya dua periode sebelum diangkat Presiden Jokowi sebagai Menteri Sosial.

Harta Kekayaan Tri Rismaharini di LHKPN

Dalam laporannya di LHKPN pada periode 30 Maret 2024, berikut ini rincian harta kekayaan yang dimiliki Tri Rismaharini:

1. Aset tanah dan bangunan yang keseluruhan berlokasi di Surbaya dengan rincian sebagai berikut:

- Tanah dan bangunan dengan luas 112 m2/90 m2 senilai Rp1.500.000.000

- Tanah dan bangunan dengan luas 90 m2/50 m2 senilai Rp439.120.000

- Tanah dan bangunan dengan luas 135 m2/133 m2 senilai Rp1.815.000.000

- Tanah dan bangunan dengan luas 264 m2/338 m2 senilai Rp4.890.490.000

- Tanah dan bangunan dengan luas 122 m2/144 m2 senilai Rp2.288.000.000

- Tanah dan bangunan dengan luas 144 m2/184 m2 senilai Rp2.280.300.000

Berdasarkan data di atas, total harta kekayaan Tri Rismaharini yang terdiri dari aset tanah dan bangunan senilai Rp13.212.910.000

2. Aset alat transportasi dan mesin senilai Rp1.490.000.000.

3. Aset harta bergerak senilai Rp160.000.000

4. Aset kas serta setara kas senilai Rp2.520.438.472.

5. Hutang senilai Rp599.086.344.

Jika ditotal seleruh aset tersebut, maka harta kekayaan Mensos Tri Rimahari ini tercatat Rp16.784.262.128 (Rp16,78 Miliar. ***

Editor: Ali Mahfud

Tags

Terkini

Terpopuler