Angkat UMKM Naik Kelas, BPN Surabaya, Sidoarjo dan Gresik Kolaborasi Gelar Pameran di Hotel Berbintang

- 5 Oktober 2022, 17:37 WIB
Pembina Ikawati Nanny Hadi Tjahjanto didampingi Ketua Ikawati BPN Provinsi Jatim, Siti Rochmawati Jonahar meninjau pameran UMKM di Hotel Wyndam Surabaya, Rabu 5 Oktober 2022
Pembina Ikawati Nanny Hadi Tjahjanto didampingi Ketua Ikawati BPN Provinsi Jatim, Siti Rochmawati Jonahar meninjau pameran UMKM di Hotel Wyndam Surabaya, Rabu 5 Oktober 2022 /Zona Surabaya Raya/Pikiran Rakyat Media Network

ZONA SURABAYA RAYA - Hari Tata Ruang Nasional (Hantaru) ke-62 tahun 2022 dijadikan momentum Badan Pertanahan Nasional (BPN) Jatim untuk angkat perekonomian Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Seperti dilakukan BPN Karesidenan Surabaya yang meliputi BPN Kota Surabaya, Sidoarjo dan Gresik. Mereka berkolaborasi melaunching 124.881 UMKM Binaan.

Berbagai produk olahan UMKM mulai dari produk kerajinan, makanan dan minuman hingga fashion yang dikelola oleh BPN Surabaya, Gresik dan Sidoarjo dipamerkan di Hotel Wyndam, salah satu hotel berbintang di Surabaya pada Rabu 5 Oktober 2022.

Pameran ini pun mendapat apresiasi pembina Ikawati Pusat, Nanny Hadi Tjahjanto, yang tak lain istri Menteri ATR/BPN. Ia meminta UMKM yang sudah berjalan ini bisa naik kelas.

Baca Juga: Nggak Cuma Layani Sertifikat Tanah, BPN Surabaya 2 juga Beri Fasilitas UMKM Binaan, Ini Buktinya

"Saya bangga dan takjub dengan kegiatan ini. Saya memberikan apresiasi kepada pahlawan ekonomi Indonesia, pelaku UMKM ini. Saya sangat berharap UMKM di Jatim ini bisa naik kelas," ujar Nanny saat menghadiri Launching On Boarding UMKM Karisidenan Surabaya.

Untuk bisa naik kelas, lanjut Nanny, perlu dukungan para suami. Ia berharap para suami ini memberikan support untuk memgembangkan UMKM lebih maju dan naik kelas kedepannya.

"Bapak-bapak ini kan bisanya hanya membina saja. Sementara ibu-ibu ini punya sentuhan, bagaimana bisa lebih enak lagi. Kurang asin, kurang manis, kurang cantik dan sebagainya," cetus Nanny disela meninjau produk UMKM.

Baca Juga: Tentang Sikap Oknum Prajurit di Peristiwa Stadion Kanjuruhan, Pangdam V Brawijaya Meminta Maaf Pada Aremania

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x