Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Kita Fokus Penurunan Stunting yang Komorbid

- 28 April 2023, 13:30 WIB
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi /Zona Surabaya Raya/Dispendiksby

 

ZONA SURABAYA RAYA - Sebagai langkah dan upaya percepatan penurunan Stunting di kota Surabaya, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi telah mengukuhkan 11 orang Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) kecamatan dan kelurahan tahun 2023.

Pengukuhan tersebut telah dilakukan di gedung Convention Hall, Jalan Arif Rahman Hakim No.131, pada Kamis 27 April 2023 siang.

Dalam pengukuhan tersebut, juga dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda), Kepala PD, Camat, Lurah, dan Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kota Surabaya.

Baca Juga: Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi Memohon Maaf Melalui Daring, Lembaran Suci Jangan Dikotori Hujatan dan Fitnah

Setelah pengukuhan, Wali Kota Eri Cahyadi berpesan kepada 11 orang anggota TPPS tahun 2023 tersebut, agar mengupayakan Surabaya zero stunting.

Selain itu, ia juga berpesan agar memberikan pendampingan kepada balita stunting yang memiliki komorbid.

Eri Cahyadi mengatakan bahwa dirinya berharap bersama semuanya, mulai kader PKK, stakeholder, baik itu dari perguruan tinggi, dan perusahaan, itu juga menjadi bagian dari tim penurunan stunting.

Halaman:

Editor: Timothy Lie

Sumber: Pemkot Surabaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x