Awasi Keamanan Pangan Selama Ramadhan, Tim Gabungan BPOM dan Pemkot Surabaya Blusukan ke Pasar

- 14 April 2022, 08:00 WIB
Awasi Keamanan Pangan Selama Ramadhan, Tim Gabungan BPOM dan Pemkot Surabaya Blusukan ke Pasar
Awasi Keamanan Pangan Selama Ramadhan, Tim Gabungan BPOM dan Pemkot Surabaya Blusukan ke Pasar /Zona Surabaya Raya/Rio

Khusus Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah dan Perdagangan akan mengawasi terkait distribusi bahan pangan, baik di pasar modern dan distributor, serta harga pangan.

Lalu untuk Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian melakukan pengawasan terkait ketersediaan bahan pangan di pasar tradisional dan keamanan bahan pangan segar (sayur, buah, ikan, dan daging).

Baca Juga: Disuruh Antar Sabu ke Tahanan Polrestabes Surabaya, Begini Modusnya

Selanjutnya untuk Dinas Kesehatan melakukan pengawasan terkait keamanan pangan olahan.

Bidang Perekonomian dan Sumber Daya Alam yang mengkoordinasikan terkait ketersediaan bahan pangan dan harga pangan. Kemudian Satuan Polisi Pamong Praja melakukan pengawasan terkait keamanan dan ketertiban.

Lalu BPOM memeriksa terkait izin edar dan kadaluarsa sebuah produk, dan Polrestabes dan Polres Tanjung Perak melakukan pendampingan dalam kegiatan tersebut.

“Adapun hasil pengawasan sampai dengan saat ini adalah ketersediaan bahan pangan dalam kondisi aman, dalam arti tidak ditemukan kelangkaan. Selain itu, harga bahan pangan cukup stabil, dan keamanan pangan segar (daging sapi, daging ayam ras, daging ayam kampung, dan daging itik) dalam kondisi segar,” ujarnya.

Baca Juga: OPERASI SENYAP Persebaya, Tahu-tahu Komposisi Pemain Nyaris 100 Persen, Aji Santoso Ungkap Strategi

Di samping itu, Antiek juga menegaskan bahwa pihaknya terus melakukan pembinaan kepada pedagang pasar tradisional dan pasar modern supaya mereka menjual barang-barang yang memenuhi prasyarat kesehatan, sehingga apabila ada kekurangannya, bisa dibantu untuk dikomunikasikan dengan stakeholder lainnya.

“Jadi, pengawasan dilakukan dan pembinaa juga terus dilakukan,” pungkasnya. ***

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah