Ramalan Cuaca: Berawan Sepanjang Hari , Kota Surabaya Akan Tetap Panas di Siang Hari

- 2 November 2021, 06:20 WIB
Ilustrasi hujan.
Ilustrasi hujan. /Pexels/
ZONA SURABAYA RAYA- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis prakiraan cuaca untuk wilayah Kota Surabaya pada hari Selasa, 2 November 2021.

Dilansir bmkg.go.id Kota Surabaya akan mengalami mendung berawan sepanjang hari pada hari Selasa esok.

Kota Surabaya akan diguyur hujan ringan pada pukul 01.00 WIB, suhu udara pada jam tersebut juga relatif rendah di angka 26 derajat celcius. 
 
 
Seusai hujan ringan, Pada pukul 04.00 WIB, Kota Surabaya akan tetap mendung dengan suhu udara 26 derajat celcius. Kota Surabaya juga memiliki kelembaban udara sebesar 90 persen dengan kecepatan angin 10 kilometer per jam dari arah selatan.
Baca Juga: Bernyanyi di Kamar Mandi, Apakah Boleh?
Pada pukul 07.00 WIB, cuaca Kota Surabaya akan cerah berawan dengan suhu udara 28 derajat celcius. Kelembaban udara 80 persen dengan kecepatan angin 10 kilometer per jam dari arah tenggara.

Meski akan tetap mendung pada pukul 10.00 WIB. Suhu Kota Surabaya akan meningkat menjadi 32 derajat celcius. Kelembaban udara 70 persen dengan kecepatan angin 20 kilometer per jam dari arah timur.

Suhu panas Kota Surabaya akan meningkat pada siang hari pukul 13.00 WIB dengan suhu mencapai 34 derajat celcius, pada jam tersebut kondisi cuaca Kota Surabaya masih cenderung cerah berawan dan tidak terlalu panas.

Pada sore pukul 16.00 WIB, Cuaca Kota Surabaya berangsur mereda dengan suhu 32 derajat celcius, dan kelembaban udara 60 persen dengan kecepatan angin 20 kilometer per jam dari arah timur.

Sedangkan pada malam hari, pada pukul 19.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB, cuaca Kota Surabaya akan berubah menjadi mendung berawan hingga meningjak pukul 22.00 WIB.

Dengan suhu yang hanya berkisar di 26 sampai 27 derajat celcius, bisa dikatakan suhu Kota Surabaya pada saat malam hari akan cukup dingin. ***

Editor: Julian Romadhon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x