Harlah Persebaya Surabaya 18 Juni, Lagu Song for Pride bakal Diputar di Setiap Lampu Merah

- 16 Juni 2021, 19:25 WIB
Bonek bakal merayakan anniversary Persebaya dengan cara unik
Bonek bakal merayakan anniversary Persebaya dengan cara unik /Instagram @waninekad

ZONA SURABAYA RAYA - Klub sepak bola kebanggan arek-arek Suroboyo, Persebaya Surabaya, bakal berulang tahun yang ke-94 pada tanggal 18 Juni 2021.

Demi turut merayakan hari lahir Bajol Ijo - julukan Persebaya - Pemkot Surabaya berniat memutar lagu Song for Pride di seluruh traffic light atau lampu bangjo di Kota Pahlawan.

Seperti yang sudah diketahui, tembang Song for Pride itu sendiri sudah menjadi semacam national anthem atau lagu kebangsaan bagi para Bonek.

Baca Juga: Perusahaan Probiotik Asal Malang Gelontorkan 240 Botol Untuk Bangkalan

"Untuk ultah Persebaya, lagu Song for Pride bakal diputar di semua penjuru lampu merah di Surabaya," ungkap Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi setelah meninjau tes usap massal di mal BG Junction, Rabu, 16 Juni 2021.

Mantan kepala Badan Perencanaan Pembangunan Kota (Bappeko) Surabaya itu menambahkan, Persebaya adalah klub sepak bola yang telah menjadi simbol kota. Lantaran itu, harlah Green Force patut diapresiasi.

"Bonek adalah semangat arek Suroboyo. Surabaya punya Persebaya," tambah Eri.

Lantaran itu, sang wali kota punya harapan agar hubungan antara Persebaya dan Bonek tetap harmonis dan lestari.

"Harapan saya, Persebaya dapat berkolaborasi bareng Bonek. Suroboyo gak mlaku tanpa Bonek," tegasnya.

Halaman:

Editor: Gita Puspa Ningrum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x