BURSA TRANSFER: Kalah Start dengan Persebaya Surabaya, Persija Pilih Tom Rogic atau Jesus Imaz? Ini Peluangnya

- 11 Mei 2023, 16:04 WIB
Kalah Start dengan Persebaya Surabaya, Persija Pilih Tom Rogic atau Jesus Imaz? Ini Peluangnya
Kalah Start dengan Persebaya Surabaya, Persija Pilih Tom Rogic atau Jesus Imaz? Ini Peluangnya /Instagram @tomrigic18/@jesusimaz

ZONA SURABAYA RAYA - Kalah start dengan Persebaya Surabaya, kini Persija Jakarta terus berburu pemain asing di bursa transfer Liga 1 2023-2024.

Saat ini Persebaya Surabaya sudah mengamankan 4 pemain asingnya, yakni Paulo Victor, Ze Valente, Sho Yamamoto, dan Bruno Moreira.

Tak ingin tertinggal jauh dari Persebaya, Persija Jakarta saat ini dikabarkan memburu jasa dua pemain kelas Eropa.

Kedua pemain itu adalah Tom Rogic dan Jesus Imaz. Bagaimana peluang kedua pemain ini bergabung Persija Jakarta?

Baca Juga: Harga 4 Kali Striker Persebaya Surabaya, Persib Bakal Datangkan Si Jago Assist asal Spanyol di Bursa Transfer

Tom Rogic dan Jesus Imaz yang dikaitkan Persija Jakarta di bursa transfer pemain Lig 1 2022-2023
Tom Rogic dan Jesus Imaz yang dikaitkan Persija Jakarta di bursa transfer pemain Lig 1 2022-2023 Instagram @transfer.bol/@ligawakandaindonesia

Diketahui, Tom Rogic merupakan pemain blesteran Australia dan Serbia.

Saat ini pemain 30 tahun itu bermain di Divisi 2 Liga Inggris, West Bromwich Albion (WBA).

Baca Juga: DAFTAR Lengkap Transfer Resmi 18 Klub Liga 1 2023-2024: Persebaya Surabaya dan Borneo FC Paling Agresif!

Sedang Jesus Imaz diketahui pemain berkebangsaan Spanyol.

Pesepakbola 32 tahun ini sekarang berkarir di Liga 1 Polandia dengan bergabung Jagiellonia Bialystok.

Kabar Tom Rogic yang jadi bidikan Persija ini diungkapkan akun @ligawakandaindonesia.

Baca Juga: Arema FC Boyong 4 Pemain Asing, Strikernya Teman Cristiano Ronaldo, Ganas Mana dengan Striker Persebaya?

Bahkan, akun bola ini menyebut jika tim Macan Kemayoran dengan Tom Rogic sudah deal secara lisan.

"SEPAKAT!!! Persija Jakarta dikabarkan telah menjalin kesepakatan dengan salah satu pemain asing blasteran Australia Serbia yakni tom rogic untuk bergabung musim depan," tulis akun ini dikutip Kamis, 11 Mei 2023.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Bruno Moreira Sudah Datang ke Surabaya, Langsung Sapa Bonek Persebaya

Melansir dari Transfermarkt, harga pasar Tom Rogic mencapai Rp17,38 miliar.

Kontraknya di West Bromwich Albion akan habis 30 Juni 2023. Jika didatangkan bulan ini, maka Persija harus menebus sisa kontraknya.

Baca Juga: Saling Intip! Daftar Lengkap Transfer Pemain 2023 Persebaya Surabaya, Persija, Bali United dan Persib Bandung

Secara statistik, Tom Rogic tak begitu spektakuler. Dari 20 laga, ia hanya mencatatkan 1 gol dan 3 assist.

"Bersama klub west Bromwich Albion doi telah mencatat 20 pertandingan 1 goal 3 asisst 2 kartu kuning dan 580 menit bermain. Diketahui kontrak doi akan kadaluarsa pada akhir musim ini," terang akun tersebut.

Sedang kabar Jesus Imas yang dikaitkan dengan skuad Thomas Doll disampaikan akun @transfer.bola.

"RUMOR!!! Persija Jakarta dirumorkan akan mendatangkan pemain berkebangsaan Spanyol yang saat ini bermain di Liga Polandia yakni Jesus Imaz," tulis akun tersebut dikutip Kamis, 11 Mei 2023.

Baca Juga: LIGA 1: Jadi Pemain Baru Persebaya Surabaya, Kadek Raditya Bicara soal Bonek dan Prestasi

Dari catatan statistik yang dikutip dari Transfermarkt, Jesus Imaz lebih menggiurkan. Ia mencetak 13 gol dan 4 asisst dari 13 penampilan bersama Jagiellonia.

"Saat ini Jesús Imaz bermain untuk klub kasta teratas Polandia, dengan torehan 13 gol dan 4 asist dari 32 pertandingan," papar akun ini.

Sedang nilai pasar Jesus Imaz lebih rendah, yakni Rp13,9 miliar. Namun untuk ukuran Liga Indonesia, harga tersebut sudah sangatlah tinggi.

Baca Juga: Pemain Didikan Asli Persebaya Surabaya Resmi Bela Madura United, Kenalin Koko Ari yang Harga Pasarnya Melejit!

Peluang Tom Rogic

Tom Rogic punya sederet pengalaman mentereng. Sebelum bergabung di WBA, ia memperkuat klub kasta tertinggi Liga Skotlandia, Celtic FC.

Di klub inilah nama Tom Rogic melejit, hingga harga pasarnya mencapai Rp30,42 miliar.

Selama bergabung Celtic FC, ia mencatatkan 46 gol dan 49 assist dari 272 pertandingan selama 15.006 menit bermain.

Baca Juga: REKAP Transfer Resmi Persebaya Surabaya: Daftar 23 Pemain di Liga 2023-2024 Usai Lepas Supriadi

Sayangnya, Tom Rogic belakangan kerap dibekap cedera, sehingga tak bisa tampil optimal.

Menurut Transfermarkt, peluang terjadinya transfer ke Persija adalah 54 persen. Bahkan, indikatornya persentase peluangnya meningkat.

Apalagi, kontraknya berakhir musim ini, akan semakin memudahkan Tom Rogic merapat ke Persija.

Biodata Tom Rogic:

Nama Lengkap:
Tomas Petar Rogić

Tempat, Tanggal lahir:
Griffith, 16 Des 1992

Usia:
30 Tahun

Tinggi:
1,88 m

Kewarganegaraan:
Serbia

Posisi:
Gelandang - Gel. Serang

Kaki:
kanan

Harga Pasar:
Rp17,38 Miliar

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 2023: Daftar Lengkap Pemain Baru Persebaya Surabaya, Arema FC, Persik dan Madura United

Peluang Jesus Imaz

Di klub Jagiellonia Bialystok, Jesus Imaz tampil 129 pertandingan di semua ajang dengan membukukan
54 gol dan 16 assist selama 10.435 menit bermain

Di klub sebelumnya, yakni Lleida Esportiu, pemain berpaspor Spanyol ini juga rajin cetak gol.

Dari 98 pertandingan, ia menorehkan 26 gol dan 5 assist selama 6.847 menit bermain.

Untuk mendatangkan Jesus Imaz cukup berat, mengingat kontraknya di Jagiellonia Bialystok baru habis 30 Juni 2025.

Karena itulah, peluang terjadinya transfer dia ke Persija sangat kecil, hanya 5 persen. Itu pun cenderung menurun.

Baca Juga: Bursa Transfer: 2 Pemain Bidikan Persebaya Surabaya Lepas, Benarkah Ditikung Persib Bandung?

Biodata Jesus Imaz

Nama Lengkap:
Jesus Imaz Ballesté

Tempat, Tanggal lahir:
Lleida, 26 Sept 1990

Usia:
32 tahun

Tinggi:
1,74 m

Kewarganegaraan:
Spanyol

Posisi:
Gelandang - Gel. Serang

Kaki:
kanan

Harga Pasar:
Rp13,91 Miliar

Nah, dengan gambaran peluang itu, Jakmania pilih Tom Rogic atau Jesus Imaz? ***

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x