Liga 1 Bakal Ada Penonton di Stadion, Harga Tiket hingga Rp1,5 Juta, PSSI: Hambar tanpa Supporter

- 22 Oktober 2021, 22:14 WIB
Ilustrasi sepak bola. Kompetisi Liga 1 bakal ada penontonnya di stadion, harga tiket hingga Rp1,5 juta
Ilustrasi sepak bola. Kompetisi Liga 1 bakal ada penontonnya di stadion, harga tiket hingga Rp1,5 juta /Pixabay/Jarmoluk

ZONA SURABAYA RAYA- Kabar gembira bagi supporter yang kangen tribun stadion. Kompetisi BRI Liga 1 musim 2021-2022 bakal dibuka untuk penonton di stadion.

Saat ini Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) masih melakukan kajian mengenai pembukaan untuk penonton di stadion.

Selain pembatasan kapasitas penonton di stadion dan masalah protokol kesehatan (prokes), harga tiket masuk juga dikaji. Harga tiket diwacanakan antara Rp250 ribu hingga Rp1,5 juta.

"Sepakbola tanpa penonton itu memang hambar. Kita akan kaji, survei, dan analisa soal ini lebih dulu," kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan dikutip ZonaSurabayaRaya.Pikiran-Rakyat.Com dari laman resmi PSSI, Jumat 22 Oktober 2021.

Baca Juga: Persebaya dan Arema FC Damai soal Bus Juragan 99 Diserang, Supporter: Baik Buruknya Bonek Tetap Dulurku

Rencana ini merespons pemerintah yang menginginkan lanjutan kompetisi Liga 1 2021-2022 ada penonton dengan persentase terbatas.

Mantan Kapolda Metro Jaya ini lantas memaparkan rencana kompetisi dengan penonton itu kepada Menpora Zainudin Amali.

PSSI dan PT LIB akan melakukan tahapan untuk menerapkan penonton di Stadion. Mulai analisa, hingga survei sebelum kompetisi dibuka untuk penonton.

Sebelum memutuskan ada penonton, PSSI akan lebih dulu menyiapkan infrastruktur dan IT (teknologi informasi).

Terkait infrastruktur karena tidak semua stadion memiliki standar FIFA dan AFC. Tidak semua juga stadion single seat dan memiliki nomor bangku.

Baca Juga: Persebaya Surabaya vs Persela 1-1, Supporter Persoalkan Wasit: Mripate Kelilipen

Sejauh ini yang standar FIFA, single seat dan memiliki nomor di bangku penonton hanya ada di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dan I Wayan Dipta, Bali.

Sedangkan Stadion Manahan, Solo sudah single seat, tetapi belum mempunyai nomor di bangku stadion.

Kemudian PSSI juga akan lebih dulu menyiapkan IT terkait dengan tiket masuk dan lain-lain.

"Ini yang akan kita siapkan dulu. Setelah semua siap baru kita akan diskusikan lebih lanjut dengan Kemenpora, Kemenkes, Satgas Covid, Koordinator PPKM Jawa Bali dan luar Jawa Bali, Kepolisian, BNPB," papar Iriawan.

Khusus untuk tiket harga masuk berkisar Rp1,5 juta hingga Rp250 ribu.

"Kenapa karcis bisa sampai segitu? Karena akan banyak benefit yang didapat penonton," ungkap Direktur LIB Ahmad Hadian Lukita.

Baca Juga: Bus Arema FC Diserang di Yogyakarta, Bonek Ingatkan Kejadian 1994 yang Akibatkan Pemain Persebaya Buta

Benefit itu diantaranya penonton akan mendapatkan peralatan prokes kesehatan seperti masker, hand sanitizer, kemudian tes antigen, food and beverage, dan lain-lain.

PSSI juga mengimbau tidak semua penonton harus datang ke stadion. Sebab, selain kapasitas terbatas, lanjutan BRI Liga 1 juga tetap disiarkan oleh televisi dan streaming sehingga bisa dinikmati oleh penikmat sepakbola di manapun berada.

Soal usulan ini, Menpora Zainudin Amali memahami kesulitan yang akan dihadapi PSSI ketika ada penonton.
Itu sebabnya Menpora berharap harus ada sosialisasi lebih dulu kepada klub dan penonton agar bisa dipahami.

"Ini penting karena dalam situasi new normal ini, menonton di stadion itu tidak seenak ketika keadaan normal. Saat ini harus ada social distancing, memakai masker, harus swab antigen, dan lain-lain," ungkap politisi Gokar ini.

Baca Juga: Bus Arema FC Diserang hingga Kaca Pecah, Fans Persebaya Minta Maaf: Ayo Saling Introspeksi!

Hadir dalam kegiatan ini, Waketum PSSI Iwan Budianto, Sekjen Yunus Nusi, Direktur LIB Ahmad Hadian Lukita, dan Direktur Operasional LIB Sudjarno.

Sedangkan dari pihak Kemenpora hadir Sesmenpora Gatot S Dewa Broto, Deputi IV Chandra Bhakti, Staf Ahli Kemenpora Uden Kusuma Wijaya, Asisten Deputi Olahraga Prestasi pada Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Surono. ***

Editor: Ali Mahfud

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah