17 Pemain Hengkang dari Persebaya, Ini Daftar Klub Barunya yang Bakal Jadi Musuh di Liga 1 2022, PSIS Terpanas

24 April 2022, 16:30 WIB
17 Pemain Hengkang dari Persebaya, Ini Klub Barunya yang Bakal Jadi Musuh di Liga 1 2022 /Instagram.com/@officialpersebaya

ZONA SURABAYA RAYA- Sebanyak 16 pemain resmi hengkang dari Persebaya Surabaya. Kini mereka sudah memiliki klub baru untuk mengarungi Liga 1 2022-2023.

Ini berarti pemain yang hengkang bakal menjadi musuh Persebaya pada kompetisi musim depan.

Diawali Taisei Marukawa, sejumlah pemain pilar meninggalkan Persebaya. Mulai Bruno Moreira, Alie Sesay, Samsul Arif, Reva Adi Utama, hingga sang kapten Arif Satria.

Bahkan, Rachmat Iriano yang merupakan anak legenda Persebaya, Bejo Sugiantoro, ikut hengkang.

Baca Juga: RESMI! Persebaya Masih Kurang 10 Pemain, Ini Daftar 20 Pemain yang Sudah Fix, Brylian Aldama Sudah Deal

Kini ia sudah resmi bermain di Persib Bandung bersama Ricky Kambuaya. Lantas bagaimana ke dengan pemain lainnya?

PSIS tampaknya menjadi klub terpanas yang bakal menjadi musuh di lapangan. Pasalnya, kabarnya tidak hanya Taisei yang bakal merapat ke Panser Biru.

Tapi ada sejumlah pemain yang dirumorkan mengikuti jejak Taisei, seperti Alie Sesay dan Oktavianus Fernando.

Selain itu, ada RANS Cilegon FC dan Persib Bandung, di mana ada masing-masing ada dua eks pemain Bajol Ijo yang "dicaplok"

Berikut ini daftar klub baru 17 pemain yang hengkang dan bakal menjadi musuh Bajol Ijo di Liga 1 2022.

Baca Juga: STRIKER PERSEBAYA! Weslen Junior Dicoret, Ini Bomber Asing Buruan Bajol Ijo, Bukan Bruno Cantanhede

1. Taisei Marukawa

Pemain asal Jepang ini sudah resmi ke PSIS Semarang dan diumumkan melalui laman klub maupun akun instagramnya @psisofficial pada 1 April 2022.

2. Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya

Dua pemain pilar ini, Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya, juga sudah resmi berseragam Persib Bandung.

Kedua pemain ini diumumkan melalui akun instagram @persib pada Rabu, 6 April 2022.

3. Arif Satria dan Adi Setiawan

Dua pemain pilar ini sudah resmi bergabung klub sultan milik artis Raffi Ahmad, yakni RANS Cilegon FC.

Klub ini baru promosi Liga 1, termasuk tim yang agresi di bursa transfer.

Arif Satria dan Adi Setiawan diumumkan melalui akun instagram klub @rans.ciligonfc.oficcial pada Jumat 22 April 2022.

4. Frank Sokoy

Pemain asal Papua, Frank Rikhart Sokoy ini resmi bermain di Barito Putera musim depan. Kepastian ini sudah diumumkan melalui akun instagram @psbaritoputeraofficial pada Minggu, 24 April 2022.

5. Hambali Tholib

Pemain muda Hambali Tholib resmi masuk skuad PSS Sleman untuk menghadapi Liga 1 2022.

Ia resmi ke klub Elang Jawa (Elja) diumumkan melalui akun instagram @pssleman pada 21 April 2022.

7. Bruno Moreira

Pemain asal Brasil ini dipastikan bermain di Liga Yunani. Namun sejauh ini belum diketahui nama klubnya.

8. Alie Sesay

Setelah menikah, Alie Sesay resmi dilepas Persebaya pada 7 April 2022.

Rumor yang beredar, pemain yang pernah bermain di Liga Inggris bakal menyusul Taisei Marukawa di PSIS Semarang.

9. Samsul Arif

Semula striker gaek ini dikabarkan bakal bergabung ke klub lamanya, Arema FC. Namun hingga kini belum diumumkan secara resmi.

Di sisi lain, pemain yang mencatatkan 11 gol di Liga 1 lalu juga dikaitkan dengan Persis Solo yang promosi ke Liga 1.

10. Oktafianus Fernando alias Ofan

Kakak wonderkid Marselino Ferdinan ini dikabarkan bakal merapat ke PSIS Semarang. Namun hingga kini belum diumumkan.

11. Reva Adi Utama

Dilepas Persebaya sejak 6 April 2022 lalu, Reva Adi Utama dikabarkan bakal bergabung ke Madura United. Namun sejauh ini, belum ada pengumuman resmi.

12. Rendi Irwan

Setelah resmi lepas dari Persebaya, Rendi Irwan dikabarkan bakal bergabung dengan Deltras Sidoarjo yang berlaga di Liga 2.

13. M. Syaifuddin

Bersama Rendi Irwan, M. Syaifuddin termasuk Class of 2017 yang mengantarkan Persebaya promosi ke Liga 1.

Jika Rendi akan ke Deltras Sidoarjo di Liga 2, M. Syaifuddin dikabarkan didekati Dewa United yang promosi ke Liga 1.

14. Arsenio Valpoort

Setelah Persebaya tak memperpanjang kontraknya, Arsenio Valpoort pulang kampung ke Belanda. Namu belum diketahui kabar klub barunya.

15. Johan Yoga dan David Ariyanto

Tidak ada rumor panas terkait dua pemain ini di bursa transfer. Sejak hengkang dari Green Force, belum diketahui calon klub barunya.

Baca Juga: Dua Pilar Persebaya Dicaplok Klub Sultan RANS Cilegon FC, Aji Santoso Bilang Begini

Sebelumnya, hengkangnya banyak pemain Persebaya menjadi kabar menghebohkan.

Manajer Persebaya Yahya Alkatiri mengatakan para pemain yang hengkang itu sudah diupayakan bertahan.

Tawaran kontrak sudah disodorkan, namun tak mencapai kata sepakat.

"Jadi semua kita tawarin (kontrak baru). Persebaya berfikir rasional," kata Yahya Alkatiri dikutip dari Youtube Jebreet Media TV. ***

Editor: Ali Mahfud

Tags

Terkini

Terpopuler