PILPRES 2024: Koar-koar Duet Prabowo-Gibran, Gelora Anggap Politik Dinasti Tidak Ada

- 20 Oktober 2023, 23:03 WIB
Flayer Prabowo - Gibran yang diviralkan Partai Gelora
Flayer Prabowo - Gibran yang diviralkan Partai Gelora /Instagram /@anismatta

ZONA SURABAYA RAYA – Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, dihadapkan pilihan pelik menentukan bakal calon wakil presiden (Cawapres) pendamping dirinya di Pilpres 2024.

Sosok Cawapres Prabowo kini mengerucut pada dua nama, yakni Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Menteri BUMN Erick Thohir.

Sementara santer tersiar kabar jika Koalisi Indonesia Maju (KIM) bakal mendeklarasikan cawapres pendamping Prabowo Subianto pada Minggu, 22 Oktober 2023.

Di tengah kabar itu, Partai Gelombang Rakyat (Gelora) koar-koar menyatakan Gibran sebagai sosok kuat Cawapres yang akan berduet dengan Prabowo di Pilpres 2024.

Baca Juga: Bukan Gibran, Siapa Sosok Cawapres Pendamping Prabowo? Ini Prediksi Pakar Pilpres 2024

Bahkan, partai yang didirikan sejumlah mantan politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini tidak mempermasalahkan adanya politik dinasti.

“Partai Gelora mendukung Mas Gibran sebagai calon wakil presiden Pak Prabowo. Cawapres Gelora Gibran,” ungkap Ketua Umum Partai Gelora, Anis Matta,dalam keterangannya, Jumat 20 Oktober 2023.

Sebagai capres dukungan KIM, Prabowo telah mengantongi empat nama bakal cawapres dari empat wilayah, yakni Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur dan Luar Jawa.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x