Bukan Gibran, Siapa Sosok Cawapres Pendamping Prabowo? Ini Prediksi Pakar Pilpres 2024

- 20 Oktober 2023, 16:06 WIB
4 bakal calon wakil Prabowo di Pilpres 2024
4 bakal calon wakil Prabowo di Pilpres 2024 /

ZONA SURABAYA RAYA - Siapa calon wakil presiden (Cawapres) pendamping Prabowo Subianto di Pilpres 2024? Sempat mencuat nama Gibran Rakabuming Raka, putra sulung Presiden Jokowi pasca putusan Mahkamah Konsitusi (MK) yang kabulkan uji materi usia Capres dan Cawapres.

Namun menurut analisa dan prediksi pakar politik, bukan Gibran Rakabuming Raka yang cocok mendampingi Prabowo. Lantas siapa?

Ternyata, Menteri BUMN Erick Thohir yang dinilai cocok mendampingi Prabowo di Pilpres 2024. Ini setelah PDIP menunjuk Menko Polhukam Mahfud MD sebagai pasangan Ganjar Pranowo.

"Sekarang arus kuatnya ke Erick Thohir ketika PDIP memutuskan memilih Mahfud MD sebagai bakal calon wakil presiden yang mendampingi Ganjar," kata pakar politik dari Universitas Bengkulu Dr Panji Suminar, Jumat, 20 Oktober 2023.

Baca Juga: Gibran Rakabuming Raka Gabung ke Partai Golkar? Begini Kata Airlangga Hartarto

Menurut Panji, Prabowo mesti memilih pasangan yang matang secara umur dan soal berpolitik guna menyaingi Mahfud MD yang jadi pasangan Ganjar maupun Muhaimin Iskandar yang berpasangan dengan Anies Baswedan.

Saat ini, lanjutnya, calon yang bisa diajak Prabowo semakin terbatas. Memang ada opsi seperti Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawangsa, Ridwan Kamil (RK), Erick Thohir, dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.

Namun Panji mengatakan Ridwan Kamil dipastikan "terhadang" oleh sosok Airlangga Hartarto untuk maju menjadi  bakal cawapres Prabowo.

Selain itu, RK memiliki ceruk pemilih di Jawa Barat yang notabene Prabowo sudah kuat suaranya di Tanah Pasundan.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x