SIAL Interfood 2023, Pameran Bersekala Internasional Menggandeng 20 Negara

- 3 November 2023, 09:18 WIB
SIAL Interfood 2023, Pameran Bersekala Internasional Menggandeng 20 Negara
SIAL Interfood 2023, Pameran Bersekala Internasional Menggandeng 20 Negara /Zona Surabaya Raya/Dok

ZONA SURABAYA RAYA - Untuk menjadikan barometer dan mendorong bangkitnya Industri makanan dan minuman The Global Food Marketplace atau Salon International de I’alimentation (SIAL Interfood) kembali digelar yang ke 24 kalinya. Gelarai itu merupakan pameran khusus industri makanan, minuman, jasa boga, hotel, restoran, cafe, dan bakery.

Di mana kegiatan itu penyelenggaraannya bertepatan dengan berlangsungnya Seafood Show Asia Expo 2023 dan INAShop Expo 2023.

Hal itu seperti yang dikatakan, Daud D Salim selaku CEO Krista Exhibitions, yang merupakan penyelenggara acara.

Dia menyatakan kebanggaannya atas digelarnya event berskala Internasional tersebut.

Baca Juga: Itel A70 Bakal Segera Hadir di Indonesia, Yuk Intip Spesifikasi Smartphone Viral ini

"Kami bangga dapat menyelenggarakan pameran SIAL Interfood 2023 yang menjadi barometer untuk mendorong bangkitnya industri makanan minuman dan HORECA di Tanah Air. Sebanyak 895 perusahaan akan turut serta, di mana 100 diantaranya merupakan UMKM," kata Daud pada jumpa pers pameran SIAL Interfood 2023 di Kementerian Perdagangan, Jakarta Pusat, 31 Oktober 2023 kemarin.

Acara itu di ikute peserta berasal dari 20 negara seperti: Bulgaria, Indonesia , Pakistan, China, Singapore , Malaysia , Greece, Jordan , Turkiye, Thailand, Vietnam , South Korea, Taiwan, Polandia, United Arab Emirates, India, Tunisia, Belanda, Saudi Arabia, hingga Pakistan.

Adapun jumlah pengunjung yang ditargetkan selama 4 hari pameran, ialah sebanyak 85.000 orang.

"Melalui pameran SIAL Interfood ini diharapkan pertumbuhan industri makanan dan minuman di Indonesia akan go global di mancanegara, dengan menampilkan berbagai inovasi baru makanan, minuman, jasa boga, dan bakery," papar Daud.

Halaman:

Editor: Budi W


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x