Bukan Main! Kursi Golkar Jawa Timur Melonjak di DPRD dan DPR RI, Ada Peran Sarmuji dan Airlangga Hartarto

- 6 Maret 2024, 09:18 WIB
Ketua DPD Partai Golkar Jatim Sarmuji (kiri) dan Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto
Ketua DPD Partai Golkar Jatim Sarmuji (kiri) dan Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto /Kolase: Dpr.go.id/fraksigolkar.or.id

Surokim menilai perpaduan Airlangga Hartarto di level pusat dan Sarmuji yang memimpin Golkar Jatim dapat meraih caleg-caleg yang mendulang suara signifikan untuk partai.

"Tentu semua juga tidak bisa dilepaskan dari kepemimpinan Airlangga Hartarto di nasional. Tentunya juga kepemimpinan Sarmuji di DPD Golkar Jatim yang konsisten membangun kaderisasi dari bawah. Badai akhir tahun 2022 lalu akhirnya bisa tertutupi oleh semangat para caleg di dapil-dapilnya," ujar Surokim dikutip dari Antara, Rabu 6 Maret 2024.

Kepemimpinan Sarmuji di Golkar Jatim, lanjut Surokim, mengesampingkan ego pribadinya. Dibuktikan dengan perjudian menempatkan caleg dengan nama besar, yakni Heru Tjahjono (Mantan Bupati Tulungagung 2003-2013 dan Sekdaprov Jatim) di Dapil Sarmuji sendiri, yakni Dapil Jatim VI.

Baca Juga: Ketua PDIP Dikepung Elit Golkar, Gerindra dan PKB! Peta Kursi Partai dan 10 Caleg Lolos DPRD Surabaya Dapil 3

"Saya juga kaget, dalam penentuan caleg DPR RI, Sarmuji berani memasang tokoh Heru Tjahjono yang potensial bisa menyaingi di internal Golkar. Hasilnya Golkar bisa meraih dua kursi di Dapil Sarmuji. Saya pikir itu benar-benar out of the box. Sarmuji menunjukkan kematangannya dan kedewasaannya dalam berpolitik," papar dia.

Golkar Jatim Membalikkan Prediksi

Menurut Surokim, perolehan kursi Partai Golkar di Jatim telah membalikkan prediksi karena jelang Pemilu 2024 justru diperkirakan mengalami penurunan.

"Ada sejumlah faktor yang membuat Golkar Jatim bisa membalikkan prediksi. Salah satunya suasana Golkar yang adem ayem jelang Pemilu 2024," papar Surokim yang juga penelitik politik di Surabaya Survey Center (SSC).

Baca Juga: FIX! Daftar 6 Caleg Lolos DPRD Jatim dari Dapil Jatim 2, Ada Istri Wabup Sidoarjo dan Wakil Ketua Dewan

Dijelaskannya, kondisi makro Partai Golkar secara nasional adem jelang Pemilu 2024.

"Tidak ada nuansa konflik, khususnya dalam dukungan koalisi untuk mengusung pasangan calon presiden. Itu membuat citra Partai Golkar cukup positif di mata publik," ungkap Surokim.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah