Ketua PDIP Dikepung Elit Golkar, Gerindra dan PKB! Peta Kursi Partai dan 10 Caleg Lolos DPRD Surabaya Dapil 3

- 1 Maret 2024, 16:30 WIB
Ketua DPRD Surabaya Adi Sutarwijono (kiri), Ketua DPD Golkar Surabaya Arif Fathoni (tengah) dan Wakil Ketua DPRD Surabaya dari PKB, Laila Mufidah (kanan)
Ketua DPRD Surabaya Adi Sutarwijono (kiri), Ketua DPD Golkar Surabaya Arif Fathoni (tengah) dan Wakil Ketua DPRD Surabaya dari PKB, Laila Mufidah (kanan) /Kolase dari laman PDIP Jatim, Golkar, dan Instagram

ZONA SURABAYA RAYA - Dapil 3 menjadi pertarungan panas elit parpol di Surabaya, Jawa Timur pada Pemilu 2024. Ada Ketua DPC PDIP, Ketua Golkar hingga elit PKB dan Gerindra. Mereka ini caleg petahana yang saat ini berstatus anggota DPRD Surabaya.

Di Dapil 3 ini ada 10 kursi DPRD Surabaya yang diperebutkan. Lalu, siapa yang meraup suara terbayak dan berpeluang lolos DPRD Surabaya periode 2024-2029?

Baca Juga:

Hingga Jumat, 1 Maret 2024, real count KPU yang ditampilkan di website pemilu2024.kpu.go.id baru 62,31% atau 962 dari 1.544 TPS di Dapil 3.

Untuk sementara, Ketua DPC PDIP Surabaya Adi Sutarwijono meraup suara terbanyak. Awi, sapaan akrabnya, yang masih menjabat Ketua DPRD Surabaya ini mendulang 2.756 suara.

Lantas, bagaimana dengan suara Ketua DPD II Partai Golkar Surabaya Arif Fathoni dan dua Wakil Ketua DPRD Surabaya, Laila Mufidah (PKB) dan AH Thoni (Gerindra?

Selain mereka, caleg senior dari Demokrat Herlina Harsono Njoto juga ikut dalam perebutan kursi DPRD Surabaya di Dapil 3.

Untuk diketahui, Dapil Surabaya 3 ini meliputi wilayah Wonocolo, Rungkut, Sukolilo, Tenggilis Mejoyo, Gunun Anyar, Mulyorejo dan Bulak.

Baca Juga: Istri Bambang DH Keok! Ini Prediksi Perolehan Kursi Partai dan 9 Caleg Lolos DPRD Surabaya dari Dapil 4

Halaman:

Editor: Ali Mahfud

Sumber: KPU


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x