RESMI! Gantikan Khofifah, Presiden Jokowi Tunjuk Adhy Karyono sebagai Pj Gubernur Jawa Timur

- 13 Februari 2024, 12:56 WIB
Khofifah Indar Parawansa (kiri), Adhy Karyono (tengah) dan Emil Dardak (kanan). Sekdaprov Jatim Adhy Karyono resmi ditunjuk Presiden Jokowi sebagai Pj Gubernur Jawa Timur
Khofifah Indar Parawansa (kiri), Adhy Karyono (tengah) dan Emil Dardak (kanan). Sekdaprov Jatim Adhy Karyono resmi ditunjuk Presiden Jokowi sebagai Pj Gubernur Jawa Timur /Dok. Kominfo Jatim

ZONA SURABAYA RAYA- Presiden Jokowi resmi menunjuk Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur (Sekdaprov Jatim) Adhy Karyono sebagai pejabat atau Pj Gubernur Jawa Timur, menggantikan Khofifah Indar Parawansa.

Kepastian Adhy Karyono sebagai Pj Gubernur Jawa Timur (Jatim) setelah Presiden Jokowi menandatangani Keputusan Presiden (keppres) tentang pemberhentian Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur.

Kepres yang ditandatangani Presiden Jokowi ini sekaligus mengangkat Adhy Karyono sebagai penjabat (Pj) Gubernur Jatim.

Baca Juga:

Diketahui, jabatan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak habis pada Senin, 12 Februari 2024, pukul 23.59 WIB. Khofifah-Emil dilantik sebagai Gubernur dan Wagub Jatim periode 2019-2024 pada 13 Februari 2019, setelah memenangi Pilgub Jatim 2018.

"Presiden telah menandatangani Keppres pemberhentian Khofifah Indar Parawansa sebagai gubernur Jatim dan Emil Dardak sebagai wagub Jatim, sekaligus mengangkat (Sekdaprov Jatim) Adhy Karyono sebagai pj Gubernur Jatim," kata Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana dikutip dari Antara, Selasa 13 Februari 2024.

Ari mengungkapkan Adhy Karyono akan dilantik sebagai Pj Gubernur Jatim oleh Mendagri Tito Karnavian pada Jumat, 16 Februari 2024.

"Sampai dilantiknya pj gubernur, maka ditunjuk Sekda Jatim Adhy Karyono sebagai plh (pelaksana harian) Gubernur Jatim," terang Ari.

Baca Juga: Gagal Maju Pilpres 2024, Khofifah - Emil Dardak Diprediksi Menang Lagi di Pilgub Jatim 2024

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah