Diduga Konsleting Saat Mengisi Lampu Emergency Rumah di Ngunut Tulungagung Ludes Terbakar

- 6 Juli 2023, 18:30 WIB
Ilustrasi Kebakaran
Ilustrasi Kebakaran /kolyaeg/Pixabay.com

ZONA SURABAYA RAYA - Diduga konsleting saat mengisi daya lampu emergency sebuah rumah di Lingkungan 3 Desa Ngunut Kecamatan Ngunut Tulungagung ludes terbakar.

Peristiwa itu terjadi sekira pukul 8.30 WIB, dan diduga disebabkan oleh konsleting bakaran itu diduga akibat konsleting listrik ketika mengisi daya lampu emergency.

Rumah yang terbakar tersebut merupakan milik warga bernama yang beralamat di Lingkungan 3 Desa Ngunut Kecamatan Ngunut Tulungagung.

Akibat kebakaran tersebut rumah ludes dilalap si jago merah, dan berdasarkan keterangan warga sekitar mengatakan, kebakaran itu terjadi saat lampu emergency yang sedang diisi daya di kamar meletus.

Baca Juga: Pelaku Kasus Dugaan Pembunuhan Pasutri di Ngantru Tulungagung Terungkap, Tersangka: Karena Cincin Jimat!

Bersamaan dengan letusan itu timbul percikan api yang langsung menyambar ke kasur yang berada di dekat lampu emergency yang kemudian membuat api semakin membesar dan akhirnya membakar seluruh isi rumah tersebut.

Ketika terjadi kebakaran, dikatakan bahwa sebenarnya warga sudah membantu untuk memadamkan api dengan alat dan air seadanya, akan tetapi upaya tersebut tak mampu membuat api padam karena kobaran api seketika membesar dan membakar seluruh isi rumah.

Terkait dengan peristiwa tersebut, Kabid Pemadaman dan Penyelamatan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Artista Nindya Putra mengatakan, dalam proses pemadaman timnya menerjunkan 2 armada Damkar dan 2 water supply guna melakukan pemadaman dilokasi kejadian.

Halaman:

Editor: Timothy Lie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah