Heboh Konsolidasi Akbar PDI Perjuangan Probolinggo-Pasuruan Libatkan Kades, Begini Alasan PDIP

- 12 Maret 2023, 11:15 WIB
Heboh Konsolidasi Akbar PDI Perjuangan Probolinggo-Pasuruan Libatkan Kades, Begini Alasan PDIP
Heboh Konsolidasi Akbar PDI Perjuangan Probolinggo-Pasuruan Libatkan Kades, Begini Alasan PDIP /ZONA SURABAYA RAYA/AHMAD SAIFULLAH/

ZONA SURABAYA RAYA - Konsilidasi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di Kabupaten Probolinggo melibatkan kepala desa (kades)?

Hal itu berdasarkan surat yang beredar tentang adanya Konsolidasi PDI Perjuangan yang lokasinya di GOR Sasana Krida Kota Kraksaan, Kabupaten Probolinggo.

Dalam surat undangan yang dikeluarkan oleh DPC PDI Perjuangan Kabupaten Probolinggo ini tertulis dengan jelas, kalau surat itu di tunjukan kepada Papdesi Kabupaten Probolinggo.

Surat itu berbunyi, "Bersama ini, Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Kabupaten Probolinggo menyampaikan bahwa kami akan menyelenggarakan " Konsolidasi Akbar Daerah Pemilihan Jawa Timur 2 (Kabupaten/Kota Probolinggo - Pasuruan)".

Baca Juga: Ada Apa Kusnadi Mundur dari Ketua DPD PDIP Jatim Usai Diperiksa KPK? Ini Analisis Pengamat Politik

Maka dengan ini DPC PDI Perjuangan Kabupaten Probolinggo mengajukan permohonan untuk menghadirkan seluruh Kepala Desa se-Kabupaten Probolinggo untuk hadir pada acara tersebut yang insyaallah akan dilaksanakan Hari/Tanggal: Sabtu, 11 Maret 2023 Tempat . GOR Sasana Krida Kraksaan - Probolinggo jam : 09.00 WIB.

Demikian surat undangan ini dibuat, atas perhatian dan kehadiran Bapak, kami sampaikan terimakasih.

Baca Juga: Menseskab dan Hasto Kristiyanto Kumpulkan Seluruh Kepala Daerah dari PDIP se-Jatim di Kediri, Ada Apa?

Halaman:

Editor: Rangga Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah