Jadwal Vaksin Gratis di Malang, Lumajang dan Blitar, 20-25 September 2021, Dosis 1 dan 2, Daftar Online

- 18 September 2021, 11:52 WIB
Jadwal Vaksin Gratis di Malang, Lumajang dan Blitar, 20-25 September 2021
Jadwal Vaksin Gratis di Malang, Lumajang dan Blitar, 20-25 September 2021 /PIXABAY/torstensimon

ZONA SURABAYA RAYA- Vaksinasi covid-19 untuk mencapai herd immunity terus digencarkan di Jawa Timur. Setidaknya terlihat di Malang, Lumajang dan Blitar.

Berikut ini jadwal vaksin gratis di Malang, Lumajang dan Blita yang akan digelar mulai Senin 20 September hingga 25 September 2021.

Vaksinasi di tiga daerah di Jawa Timur bagian selatan ini untuk vaksin dosis 1.

Baca Juga: Update Jadwal Vaksin di Rumah Sakit dan Puskesmas di Sidoarjo, 20-30 September 2021, Simak Cara Daftar

1. Inez Cosmetics

Vaksinasi dosis 1 digelar Inez Cosmetics yang akan dilaksanakan pada Jumat, 25 September 2021, mulai pukul 08.00 WIB.

Lokasi vaksinasi di Kantor Inez Cosmetics, Jl. Industri No. 6 Randuagung - Singosari, Malang

Vaksinasi ini bisa untuk umum, lansia dan ibu hamil. Vaksin untuk dosis 1 menggunakan Sinovac

Link pendaftaran di
bit.ly/VaksinCovid19InezCosmetics atau KLIK DI SINI

Informasi vaksin di Inez Cosmetics Malang
Informasi vaksin di Inez Cosmetics Malang Instagram @immuninme

Baca Juga: VAKSIN ONLINE! Mall Ciputra World Surabaya 20 dan 22 September 2021, Ini Link Pendaftarannya

Mengutip informasi di akun @immuninme, syarat pendaftaran peserta vaksin sebagai berikut:

1. Usia 12 tahun ke atas
2. Usia 12-16 tahun membawa FC KK
3. Usia 17 tahun ke atas membawa FC KTP
4. Bawa alat tulis sendiri untuk mengisi form.
5. Gunakan maju yang mudah dibuka pada bagian lengan atas

Syarat untuk ibu hamil:
1. Usia kehamilan 13-33 minggu
2. Bawa foto copy KTP
3. Bawa buktu kesehatan ibu dan anak
4. Bawa alat tulis sendiri untuk mengisi form.
5. Gunakan maju yang mudah dibuka pada bagian lengan atas.

Baca Juga: VAKSIN GRATIS ROYAL PLAZA Surabaya Hari Sabtu 18 September 2021, Kuota 1.500, Daftar di Lokasi, Ini Syaratnya

2. RSI Lumajang

Rumah Sakit Islam (RSI) Lumajang menggelar vaksinasi untuk dosis 1 dan dosis 2 pada Rabu, 22 September 2021. Vaksinasi ini terbuka untuk umum.

"Telah di buka vaksin covid 19 (Moderna) untuk masyarakat umum (dosis 1) tanggal 22 September 2021.

-Bagi peserta wajib membawa KTP dan menerapkan protokol kesehatan.
-Bagi peserta ibu hamil diharapkan membawa buku KIA," demikian informasi yang disampiakan melalui akun @rsiislamlumajang.

Berikut ini syarat dan ketentuan pelaksanaan vaksin:
1. Usia lebih dari 18 tahun
2. Belum pernah menerima vaksinasi Covid-19 dosis 1 dan dosis 2
3. Tidak terdaftar pada Vaksin Gotong Royong
4. Lebih dari 3 bulan sudah dinyatakan plih atau negatif (Bagi penyintas Covid-19).
5. Ibu hamil dengan usia kehamilan trisemester 2 ke atas atau ibu menyusui.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Gratis di 3 Lokasi Malang, 17-21 September 2021, Daftar Online

3.RSU Aminah Blitar

Kini RSU Aminah dapat melayani vaksinasi Covid-19 bagi yang belum pernah melakukan vaksinasi covid-19

Pelaksanan vaksinasi digelar pada Senin dan Selasa, 20-21 September 2021.

Untuk pendaftaran vaksin klik link di Bio Instagram "Pendaftaran Vaksin Covid-19" atau melalui website www.rsuaminahblitar.com/vaksin atau KLIK DI SINI.

"Ayo kita putus mata rantai Virus Covid-19 dengan menyukseskan Vaksinasi Covid-19.
Stay safe stay healthy #SobatAminah," demikian pesan yang disampaikan akun Instagram @rsuaminahblitar.

Baca Juga: KUOTA 1.500 SETIAP HARI! Vaksin Gratis di RS Bhayangkara Surabaya, Dosis 1 dan 2, Simak Cara Daftar

Sementara itu, syarat dan ketentuan berlaku pada vaksinasi Covid-19 Gratis ini adalah:

1. Berusia 18 tahun ke atas
2. bawa foto copu KTP
3. Belum pernah menerima vaksin covid-19 sebelumnya
4. Dalam keadaan sehat
5. Pakai masker dan patuhi protokol keehatan
6. Bagi yang punya penyakit kronis harus membawa surat rekomendasi dari dokter spesialis
7. Bawa pulpen sendiri. ***

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x