Dilanda Kelaparan, Penduduk ini Sampai Memakan Jenazah yang Baru Dikubur

- 25 Januari 2022, 15:30 WIB
Potret Penduduk Korea Utara ketika bencana kelaparan
Potret Penduduk Korea Utara ketika bencana kelaparan /Sunday Times/

ZONA SURABAYA RAYA - Tahun 1995-1998 merupakan tahun terburuk di Korea Utara. Di mana pada saat itu terjadi bencana kelaparan yang melanda.

Karena sulit untuk mendapatkan makanan, banyak penduduk yang memburu binatang, hingga membongkar makam guna memakan jenazah yang baru saja dikuburkan.

Kisah suram ini hanyalah salah satu kisah yang mencuat di saat para penduduk bertarung melawan kelaparan, karena mengalami kekeringan dan kekurangan menyerang pertanian yang diperparah dengan para pejabat partai yang menyita makanan.

Baca Juga: Kereta Nomor Satu di Korea Utara, Armada Penuh Kemewahan dan Kesenangan Kim Jong Un

Dilansir ZonaSurabayaRaya.com dari Sunday Times, reporter dari Asia Press yang melakukan penyamaran mengatakan bahwa seorang pria bahkan berani menggali kuburan cucunya sendiri dan memakan mayat cucunya tersebut.

Bahkan ada seorang pria yang merebus anaknya sendiri untuk dimakan.

Peristiwa lain juga disebutkan adanya seorang ayah yang membunuh anak perempuan tertuanya saat istrinya sedang pergi, dan kemudian membunuh anak laki-lakinya juga karena anaknya itu menyaksikan aksi brutalnya itu.

Baca Juga: Jangan Tertawa, Atau Kamu Bakal Dapat Hukuman Berat Jika Melanggar di Negara ini

Ketika istrinya kembali, sang suami mengatakan bahwa mereka memiliki daging, namun istrinya menjadi curiga dan menghubungi pejabat berwenang.

Hingga akhirnya menemukan bagian tubuh lain anak-anaknya itu.***

Editor: Timothy Lie

Sumber: Sunday Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah