Nikmati Libur Nataru Bersama Keluarga dengan Staycation, Ini Saran Ahli

- 21 Desember 2021, 17:00 WIB
Ilustrasi liburan
Ilustrasi liburan /Pixabay/JillWellington

ZONA SURABAYA RAYA - Menikmati libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022 selama masa pandemi Covid-19 saat ini memang serba susah.

Banyak orang yang memilih tidak bepergian keluar kota atau bahkan ke luar negeri dalam menikmati libur Nataru karena dihantui oleh penularan Covid-19 yang semakin menggila.

Meski demikian, Anda tidak perlu khawatir. Ners Spesialis Anak RS Universitas Indonesia (RSUI) Ns. Efa Apriyanti mengatakan, menikmati libur Nataru dengan konsep staycation atau di rumah saja bersama keluargabisa dilakukan dengan cara yang asyik.

"Beberapa tahun terakhir makin banyak orang yang berinvestasi dalam liburan. Jadi, liburan ini dianggap sebagai bentuk investasi dan pentingnya bagi keluarga mereka," kata Efa dalam webinar  Yayasan Wings Peduli dan RSUI dengan tema ‘Menuju New Normal 2022.

 Baca Juga: KAI Siap Operasikan KA Sesuai Protokol Kesehatan pada Natal dan Tahun Baru 2022

Efa menjelaskan, ada beberapa cara yang dapat dilakukan agar liburan Nataru tetap meriah meski di rumah saja. Hal pertama yang dapat dilakukan untuk menikmati libur Nataru di rumah saja adalah dengan mengubah kebiasaan lama atau istilahnya breaking up the norm.

Yakni, dengan bersikap santai terhadap semua anggota keluarga termasuk anak-anak. Efa menekankan, jangan ada kata "tidak" terutama untuk anak-anak.

"Pada situasi liburan, kita itu cenderung breaking up the norm. Jadi, yang tadinya banyakan ngomong enggaknya ke anak, di masa liburan itu kita cenderung lebih easy sebenarnya. Lebih sering bilang yes," kata Efa.

Sikap seperti itu, lanjut Efa, sangat berguna untuk menjaga kestabilan kondisi mental tiap anggota keluarga terutama anak-anak.

Halaman:

Editor: Timothy Lie

Sumber: YouTube Rumah Sakit Universitas Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x