Besok, Perayaan Cap Go Meh di Taman Surya Surabaya, Ajang Akbar demi Mewujudkan Kerukunan Umat

- 24 Februari 2024, 17:15 WIB
Penyajian Lontong Cap Go Meh dengan baju Cheongsam
Penyajian Lontong Cap Go Meh dengan baju Cheongsam /Zona Surabaya Raya/

ZONA SURABAYA RAYA - Pada Minggu, 25 Februari 2024 besok, Pemerintah Kota Surabaya bersama-sama dengan 70 Paguyuban Masyarakat Tionghoa menyelenggarakan perayaan Cap Go Meh yang luar biasa di halaman Taman Surya.

Acara ini menandai perayaan umat Tionghoa pertama yang secara resmi diselenggarakan oleh pemkot di Balai Kota.

Maria Theresia Ekawati Rahayu, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Surabaya, menjelaskan bahwa tujuan dari perayaan Cap Go Meh ini adalah untuk memperkuat Surabaya sebagai kota toleransi.

Baca Juga: Lontong Spesial CAP GO MEH Hadir Menyambut Chinese New Year 2573

Menurutnya, Pemkot Surabaya ingin menciptakan suasana toleransi dan kerukunan antar umat beragama dengan menyelenggarakan perayaan hari-hari besar dari berbagai agama.

Rangkaian Acara Cap Go Meh 2024

Dalam perayaan ini, pemkot akan mengundang sekitar 5000 orang yang tergabung dalam 70 yayasan masyarakat Tionghoa di Kota Surabaya.

Berbagai kegiatan menarik akan menghiasi acara tersebut, termasuk penampilan musik oriental Kemuning, Barongsai Naga, dan Wushu.

Selain itu, akan ada penampilan kolaborasi kolintang, angklung, gamelan, orkestra, dan musik klasik Mandarin.

Lomba Menyajikan Menu Tradisional

Acara ini tidak hanya menyuguhkan hiburan semata, tetapi juga melibatkan masyarakat melalui lomba menyajikan menu lontong Cap Go Meh.

Halaman:

Editor: Rangga Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x