13 Ribu Personel Ditebar Polda Jatim dalam Operasi Aman Bacuya 2023 FIFA World Cup U-17 2023

- 9 November 2023, 12:30 WIB
13 Ribu Personel Ditebar Polda Jatim dalam Operasi Aman Bacuya 2023 FIFA World Cup U-17 2023
13 Ribu Personel Ditebar Polda Jatim dalam Operasi Aman Bacuya 2023 FIFA World Cup U-17 2023 /ZONA SURABAYA RAYA/ANTO/

ZONA SURABAYA RAYA - Gelar Operasi Aman Bacuya 2023 digelar Polda Jatim Kamis 9 November 2023. Kegiatan ini dalam rangka pengamanan event internasional FIFA World Cup U-17 yang dipimpin Kabareskrim Polri Komjen Wahyu Widada, selaku Kaopspus (Kepala Pusat Operasional,red).

"Kita pahami bersama bahwa ini adalah kepercayaan internasional kepercayaan FIFA kepada Indonesia untuk menyelenggarakan sebuah kegiatan di Indonesia," kata Komjen Wahyu Widada.

Tentu ini kita sambut dan harus dipersiapkan dengan baik. Hari ini kita melaksanakan gelar pasukan secara serentak di 4 Polda. Polda Metro Jaya, Polda Jawa Barat, Polda Jawa Tengah dan Polda Jawa Timur, untuk melaksanakan pengecekan terakhir sebelumnya sudah dilakukan latihan pra operasi.

Baca Juga: Presiden FIFA Gianni Infantino Puji Persiapan Indonesia Gelar Piala Dunia U- 17 Setinggi Langit!

"Ini ada standar prosedur dan sebuah operasi harus ada Praops kemudian juga dilaksanakan tactical floor game (TFC) juga sudah dilaksanakan di seluruh titik-titik seluruh Polda yang akan melaksanakan kegiatan ini," lanjut dia.

"Semoga acara ini berjalan dengan aman dan lancar, sehingga dapat menjadi sukses dan meningkatkan citra Indonesia di tingkat internasional," harapnya.

Lebih jauh disampaikan, kita punya pengalaman beberapa kali melaksanakan event internasional di Mandalika di Jakarta di Danau Toba di Bali baik event pertemuan maupun olahraga.

"Ini merupakan salah satu acara olahraga yang menurut saya sangat berarti. Jangan hanya melihatnya sebagai kompetisi untuk pemain di bawah 17 tahun, tetapi perlu diingat bahwa bahkan pemain seperti Lionel Messi pernah mengikuti kejuaraan dunia U-17, dan dari sana muncul beberapa bintang dunia luar biasa," tutur Komjen Wahyu.

"Mudah-mudahan suatu hari dari kegiatan kejuaraan Piala Dunia U-17 di Indonesia ini bisa melahirkan pemain-pemain yang kelas dunia," urainya.

Halaman:

Editor: Rangga Putra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah