Akibat Perahu Tambang Tenggelam, Belasan Orang Masuk Sungai dan Satu Korban Dinyatakan Hilang

- 25 Maret 2023, 15:30 WIB
Perahu penyeberangan tenggelam
Perahu penyeberangan tenggelam /Zona Surabaya Raya/Call112

ZONA SURABAYA RAYA - Satu unit perahu tambang yang biasa digunakan untuk operasional di sungai kawasan Jalan Raya Mastrip Kemlaten Surabaya tenggelam.

Peristiwa ini membuat belasan orang yang menumpangi kapal tersebut menjadi korban, Sabtu, 25 Maret 2023.

“Delapan (korban) yang sudah selamat dan ditepikan. Kemudian dua orang dibawa ke rumah sakit, satu hilang, dua petugas selamat, jadi total 13 penumpang,” ujar Buyung Hidayat selaku Kepala Bidang (Kabid) Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Surabaya dikutip dari Antara, Sabtu, 25 Maret 2023.

Baca Juga: Baca Hingga Selesai, Selama Bulan Ramadhan Pemkot Surabaya Atur Jam Pelayanan Puskesmas

Dalam peristiwa tersebut selain mengangkut penumpang, perahu tambang yang ketika itu hendak menyebrangi sungai  juga membawa sejumah kendaraan roda dua.

Total terdapat lima unit kendaraan roda dua yang diangkut oleh perahu tambang tersebut.

Iptu Gogot Purwanto selaku Kepala Unit Reserse Kriminal (Reskrim) Polsek Karangpilang menjelaskan, petugas hingga kini masih berusaha melakukan pencarian kepada satu korban yang dinyatakan hilang. Belum diketahui apakah korban yang hilang tersebut berjenis kelamin perempuan ataupu laki-laki.

Terkait dengan kronologi kejadian, mulanya perahu tambang yang dinaiki oleh 13 orang tengah beroperasi di sungai area Jalan Mastrip Kemlaten Surabaya. Ketika perahu tambang tersebut melintas, arus sungai di area tersebut terpantau deras. Lantas perahu tambang tersebut mengalami kebocoran dan tak lama akhirnya terbalik.

Halaman:

Editor: Timothy Lie

Sumber: ANTARA Call112Surabaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x