Seru! Wali Kota Eri Cahyadi Bakal Ikut Gepuk Bantal Lawan Forkopimda di HUT RI ke 77 di Surabaya

- 9 Agustus 2022, 20:17 WIB
Seru! Wali Kota Eri Cahyadi Bakal Ikut Gepuk Bantal Lawan Forkopimda di HUT RI ke 77 di Surabaya
Seru! Wali Kota Eri Cahyadi Bakal Ikut Gepuk Bantal Lawan Forkopimda di HUT RI ke 77 di Surabaya /Dok. Zona Surabaya Raya

ZONA SURABAYA RAYA- Berbagai cara dilakukan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, agar masyarakat berpartisipasi di Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke 77.

Bersama Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga serta Pariwisata (Disbudporapar) Kota Surabaya, digelar berbagai lomba.

Menariknya, Wali Kota Eri Cahyadi ikut serta dalam lomba yang digelar mulai 9 - 25 Agustus 2022. Di antaranya, lomba gepuk bantal dan panjat pinang.

Kepala Disbudporapar Wiwiek Widayati menjelaskan ada dua kategori perlombaan yang dihelat dalam rangka HUT RI ke 77 ini.

Baca Juga: CATAT! Ini Jadwal Kegiatan Pemkot Surabaya dalam Peringatan HUT RI Ke-77, Ada Lomba hingga Pameran

Pertama untuk kalangan internal OPD atau seluruh instansi di lingkungan Pemkot Surabaya.

"Pada 9 - 15 Agustus 2022 digelar Lomba Bola Voli Campuran di Gelora Pancasila, dan 10 - 12 Agustus 2022 digelar Lomba Tenis Meja di Lantai 3 Ruangan Serbaguna,” kata Wiwiek Widayati, Selasa 9 Agustus 2022.

Baca Juga: Bonek Persebaya Harus Tahu, 3.500 Pohon Ditanam di Sekitar Stadion GBT, Ini yang Diinginkan Pemkot Surabaya

Selanjutnya, pada 12 - 13 Agustus 2022 dilaksanakan lomba Hadang Putri, Panjat Pinang dengan tersedia 1 pohon, Estafet Tradisional, dan Gebuk Bantal di Taman Hiburan Pantai (THP) Kenjeran Sisi Selatan, Jalan Pantai Kenjeran Kota Surabaya.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x