Jadwal Vaksin AstraZeneca untuk Usia 18 Tahun ke Atas Dosis 1, 2 dan Booster Sabtu, 9 April 2022 di Surabaya

- 9 April 2022, 09:06 WIB
Jadwal Vaksin AstraZeneca untuk usia 18 Tahun ke atas dengan Dosis 1, 2 dan Booster Sabtu, 9 April 2022 di Surabaya./Foto: Ilustrasi vaksin Covid-19.
Jadwal Vaksin AstraZeneca untuk usia 18 Tahun ke atas dengan Dosis 1, 2 dan Booster Sabtu, 9 April 2022 di Surabaya./Foto: Ilustrasi vaksin Covid-19. /Pixabay.com

ZONA SURABAYA RAYA – Jadwal Vaksin AstraZeneca untuk usia 18 tahun keatas dengan pemberian dosis ke 1, 2 dan Booster Sabtu, 9 April 2022 yang diadakan Puskesmas Siwalankerto Surabaya.

Pemberian vaksin tipe AstraZeneca untuk usia 18 tahun keatas, dimulai pada 08.00 – 12.00 WIB yang berlokasi di Pendopo Kelurahan Siwalankerto di Jalan Siwalankerto nomor 132, Surabaya.

Perlu diketahui bahwa proses vaksinasi akan tutup lebih awal apabila kuota sudah habis. Diharapkan untuk datang sebelum jam 08.00 WIB.

Kuota untuk Vaksin AstraZeneca dosis 1,2 dan 3 yaitu sebanyak 200 dosis.

Baca Juga: Bisa Pagi dan Malam Hari! Jadwal Vaksin Sinovac Dosis 1 dan 2 Sabtu-Minggu, 9-10 April 2022 di Surabaya

Dilansir ZonaSurabayaRaya.Com dari Instagram @puskesmassiwalankerto pada Sabtu, 9 April 2022, berikut syarat vaksin dosis 1, 2, dan 3 AstraZeneca untuk usia 18 tahun keatas.

Persyaratan

  1. Usia minimal 18 tahun
  2. Membawa fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  3. Membawa bolpoin sendiri

Terdapat beberapa ketentuan untuk vaksinasi dosis 1, 2 dan Booster AstraZeneca.

Baca Juga: BBM Jenis Solar Subsidi Disalah Gunakan, Kapolri: Sudah ada 21 Tersangka di 6 Polda

Vaksin Dosis 1

Membawa fotocopy Kartu Keluarga (KK) atau Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Vaksin Dosis 2

Membawa bukti vaksin dosis 1 (apabila jarak dosis 1 ke dosis 2 lebih dari 6 bulan, maka peserta vaksin harus mengulang untuk dosis 1).

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari ini Sabtu, 9 April 2022 Horoskop: Taurus, Aries, dan Pisces Jangan Terpancing Keributan

Vaksin Dosis 3

Membawa dan menunjukkan bukti vaksin dosis 1 dan dosis 2 (Sinovac, AstraZeneca, Pfizer) dan jarak antara dosis 2 ke dosis 3 minimal 3 bulan.

Pendaftaran dilakukan langsung atau on the spot.

Diharapkan untuk selalu mematuhi protokol kesehatan.

Selalu memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak pada saat proses vaksinasi berlangsung.***

 

Editor: Budi W

Sumber: Instagram @puskesmassiwalankerto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah