Jaksa Wanita Dijambret di Depan Pengadilan Negeri Surabaya, Ini yang Ditemukan Polisi

- 25 November 2021, 14:49 WIB
Ilustrasi perampasan barang atau jambret yang menimpa jaksa wanita di Surabaya
Ilustrasi perampasan barang atau jambret yang menimpa jaksa wanita di Surabaya /Autocar

ZONA SURABAYA RAYA - Kejadian penjambretan yang menimpa seorang jaksa di depan Pengadilan Negeri (PN) Surabaya Jalan Arjuno, mulai ada titik terang. Dua pelaku jambret disebut telah teridentifikasi polisi

Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya Kompol Mirzal Maulana mengungkapkan identitas pelaku jambret sudah dikantongi identitasnya. 

Sedang kejadian jaksa jambret
pada Kamis lalu, 11 November 2021.

"Betul, dua pelaku sudah berhasil kami identifikasi. Doakan segera tertangkap mereka," kata Mirzal saat dikonfirmasi ZonaSurabayaRaya.Com (Pikiran Rakyat Media Network) Kamis, 25 November 2021.

Baca Juga: Surabaya Banjir, Bocah Berusia 2 Tahun Tenggelam di Gorong-gorong Manukan, Ini Videonya

Berdasarkan hasil penyelidikan yang dilakukan oleh tim, kedua pelaku tidak hanya berada di Surabaya saja. 

"Satu terduga pelaku teridentifikasi di wilayah Surabaya dan satunya lagi di luar kota," ujar dia. 

Sekadar diketahui, seorang jaksa yang menjadi korban jambret di depan Pengadilan Negeri (PN) Surabaya itu merupakan perempuan. Perempuan itu bernama Nur seorang jaksa fungsional di Kejari Surabaya.***

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x