Vaksin Maritim 30.000 Dosis di Surabaya, 30 September-1 Oktober 2021, Syaratnya Bawa KTP ke Lokasi

- 29 September 2021, 14:11 WIB
Vaksin Maritim 30.000 Dosis di Surabaya, 30 September-1 Oktober 2021, Syaratnya bawa KTP
Vaksin Maritim 30.000 Dosis di Surabaya, 30 September-1 Oktober 2021, Syaratnya bawa KTP /pixabay.com/torstensimon

ZONA SURABAYA RAYA- Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya bersama Komando Armada II (Koarmada) menggelar Serbuan Vaksinasi Maritim, dengan kuota 30.000 dosis.

Vaksin ini gratis untuk masyarakat umum dan tanpa syarat domisili.Pokoknya membawa KTP Indonesia.

Pelaksanaan vaksinasi digelar selama 2 hari, dari Kamis 30 September 2021 dan Jumat 1 Oktober 2021.

Lokasi vaksin gratis ini di Lapangan Atletik THOR Surabaya. (Gelora Pancasila Surabaya), Jl. Padmosusastro No. 74A, Kec. Wonokromo Surabaya, mulai
Pukul 08.00 WIB.

Baca Juga: KUOTA 1.500 SETIAP HARI di RS Bhayangkara Surabaya, Dosis 1 dan 2, Bebas Domisili, Ini Link Pendaftaran

Info vaksinasi maritim 30.000 dosis di Lapangan Thor Surabaya
Info vaksinasi maritim 30.000 dosis di Lapangan Thor Surabaya Instagram @sehatsurabayaku

"Jangan sampai lupa ya #DulurSehatSby, tanggal 30 September dan 1 Oktober Pemerintah Kota Surabaya bersama Komando Armada II ( @koarmada2 ) menggelar Serbuan Vaksinasi Maritim Dalam Rangka Percepatan Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional yang akan bertempat di Lapangan Atletik THOR Gelora Pancasila Surabaya," demikian informasi yang disampaikan Dinas Kesehatan Surabaya melalui akun @sehatsurabayaku, Rabu 29 September 2021.

"Persyaratan cukup sertakan fotokopi KTP INDONESIA TANPA SYARAT DOMISILI.

Untuk dosis 2 sertakan kartu vaksin/kitir/ sertifikat vaksin ya," lanjutnya.

Baca Juga: Vaksin Gratis 3 Hari di Mall Ciputra World Surabaya, 30 September-2 Oktober 2021, Daftar Online di Sini

Untuk persyaratan Serbuan Vaksinasi dosis 1 & 2 SINOVAC adalah :

1. Membawa fotokopi KTP INDONESIA TANPA SYARAT DOMISILI.
2.Kartu vaksinasi dosis 1 Sinovac (bagi yang mengikuti vaksin dosis 2)
3. Jarak minimal inteval 28 hari dari vaksin dosis 1 (bagi yang mengikuti vaksin dosis 2).
4. Form skrining vaksinasi dapat diunduh di link bio Instagram @sehatsurabayaku.

Baca Juga: Vaksin Gratis Kuota 15.000 Dosis di Gresik 29 September-1 Oktober 2021, Syarat KTP Indonesia, Daftar Online

"Yang belum vaksin dan ingin mendapatkan vaksin, silahkan langsung datang ke lokasi / pendaftaran on the spot. Tak enteni yo lurr," pesan Dinas Kesehatan Surabaya. ***

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah