Jadwal Vaksin Pfizer Kecamatan Candi Sidoarjo 23 Sampai 30 September, Bisa Bawa Surat Domisili

- 22 September 2021, 17:56 WIB
Jadwal Vaksin Pfizer Kecamatan Candi Sidoarjo, Bisa Bawa Surat Domisili
Jadwal Vaksin Pfizer Kecamatan Candi Sidoarjo, Bisa Bawa Surat Domisili /Zona Surabaya Raya/Humas Pemkot Surabaya

ZONA SURABAYA RAYA - Jadwal vaksin Pfizer di Kecamatan Candi Sidoarjo, bisa langsung membawa surat domisili. Sebab, vaksinasi ini untuk mendukung percepatan capaian vaksin untuk menekan Covid-19.

Masyarakat yang datang ke 14 (empat belas) desa di Kecamatan Candi Sidoarjo untuk melakukan vaksinasi dosis pertama vaksin Pfizer, dengan langsung mendaftar ke desa yang dituju.

Sedangkan untuk persyaratan vaksin dosis pertama vaksin Pfizer, masyarakat harus dinyatakan sehat dan usia diatas 12 tahun keatas. 

Baca Juga: JADWAL BARU VAKSIN di 3 Puskesmas Sidoarjo, 23-29 September 2021, Kuota 1.000 per Desa, Simak Cara Daftar

tangkap layar kaca vaksin dosis pertama Pfizer
tangkap layar kaca vaksin dosis pertama Pfizer @puskesmas.candi

Berikut syarat pendaftaran vaksinasi dosis pertama vaksin Pfizer di Kecamatan Candi Sidoarjo:

  1. Sehat 
  2. Usia diatas 12 tahun keatas
  3. Membawa fotokopi KTP/Surat domisili
  4. Hamil trimester 2
  5. No handphone bisa untuk menerima SMS
  6. Terdaftar di aplikasi PeduliLindungi
  7. Tidak terdaftar sebagai vaksin gotong-royong
  8. Membawa bolpoin
  9. Mematuhi protokol kesehatan
  10. Pendaftaran bisa dilakukan di desa masing-masing
  11. Pelaksanaan vaksinasi pada pukul 08.00 WIB sampai 12.00 WIB

Sedangkan untuk jadwal pelaksanaan vaksinasi, pihak Kecamatan Candi Sidoarjo menggelar pada pukul 08.00 WIB sampai 12.00 WIB. Berikut jadwal vaksinasi:

  1. Kamis, 23 September 2021 di Desa Sumorame dan Desa Kedungkendo
  2. Jumat, 24 September 2021 di Desa Jambangan dan Desa Sepande
  3. Sabtu, 25 September 2021 di Desa Kendalpecabean dan Desa Candi
  4. Senin, 27 September 2021 di Desa Gelam dan Desa Sidodadi
  5. Selasa, 28 September 2021 di Desa Sugihwaras dan Desa Kebonsari
  6. Rabu, 29 September 2021 di Desa Tenggulunan dan Desa Wedoroklurak
  7. Kami, 30 September 2021 di Desa Balonggambus dan Desa Ngampelsari***

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x