Cari Nafkah di Tengah Covid-19, Pedagang Pasar Kapasan Surabaya Malah Tewas Bersimbah Darah

- 22 Juli 2021, 20:49 WIB
Ilustrasi pembacokan terhadap pedagang Pasar Kapasan Surabaya yang tewas bersimbah darah
Ilustrasi pembacokan terhadap pedagang Pasar Kapasan Surabaya yang tewas bersimbah darah /PIXABAY

ZONA SURABAYA RAYA - Slamet Mahmud berupaya bertahan hidup di tengah himpitan ekonomi akibat pandemi Covid-19. Namun nasib berkata lain. Pria 54 tahun asal Jalan Gembong Sawah Tengah, Kota Surabaya, Jawa Timur ini malah tewas bersimbah darah.

Mirisnya lagi, korban tewas dibacok oleh dua orang pria di toko pakaian miliknya di lantai 2 Pasar Kapasan, Surabaya, Kamis 22 Juli 2021. Peristiwa berdarah itu terjadi di sekitar pukul 10.30 WIB.

Informasi yang dihimpun, pedagang Pasar Kapasan Surabaya ini didatangi dua pria sebelum pembacokan terjadi. Cekcek pun tak terhindarkan, hingga dua pria itu menyerang korban dengan senjata tajam.

Korban membela diri, tapi pinggang dan kepalanya kena bacok. Korban tersungkur dengan bersimbah darah.

Baca Juga: Beredar di Youtube, China Disebut Punya Gudang Senjata di Sulawesi, Hoaks atau Fakta?

Korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Dr Soewandi Tambakrejo. Namun nyawanya tidak tertolong.

"Kemungkinan banyak mengeluarkan darah, sehingga meninggal di rumah sakit," kata Kanit Reskrim Polsek Simokerto Iptu Ketut Redhana, Kamis, 22 Juli 2021.

Melihat korban terkapar bersimbah darah, dua orang pelaku ini kemudian melarikan diri. 

"Pelaku dua orang dan kami masih melakukan pencarian," ujar Ketut.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x