Wanita Muda Terperangkap Mafia Narkoba China, Kirim 10 Kg Dibayar Rp45 Juta, Begini Kisahnya hingga Ditangkap

- 25 Juni 2021, 21:13 WIB
Wakapolrestabes Surabaya AKBP Hartoyo saat rilis penangkapan lima orang pengedar sabu-di Polrestabes Surabaya, Jumat 25 Juni 2021
Wakapolrestabes Surabaya AKBP Hartoyo saat rilis penangkapan lima orang pengedar sabu-di Polrestabes Surabaya, Jumat 25 Juni 2021 /Budi Wibowo



ZONA SURABAYA RAYA- Dari lima orang yang ditangkap Tim Satuan Resnarkoba Polrestabes Surabaya, ada wanita muda asal Bandung, Jawa Barat. Wanita 30 tahun ini diduga menjadi kaki tangan mafia narkoba yang berasal dari China.

Wanita itu berinisial CR (30 tahun) perempuan asal Adipati Agung Dalam, Kabupaten Bandung. Ia bersama empat temannya ditugasi untuk mengirim narkoba jenis sabu ke Surabaya, Jawa Timur.

Keempat rekannya itu adalah MA (34 tahn) warga Paminggir, Kabupaten Bandung; EK (38 tahun), warga Sanimbar Bohar Taman, Sidoarjo.

Kemudian FA (25 tahun) dari Desa Bojong, Kecamatan Kramatmulya, Kabupaten Kuningan dan CL (22 tahun) warga Pagelaran Raya, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur.

Baca Juga: Hanya karena Curi Uang Rp100 Ribu, Santri Pondok Pesantren Berusia 15 Tahun Tewas Dikeroyok

Dari tangan mereka, polisi mendapati narkotika jenis sabu-sabu seberat total 20,4 kilogram. Barang haram itu berasal dari negeri China.

Selain barang haram itu, polisi juga menyita tiga kendaraan yaitu motor Honda Beat, Honda Jazz, dan Toyota Camry.

"Semua sabu-sabu yang kami amankan ini dibungkus menggunakan kemasan teh. Kami sering melakukan pengungkapan peredaran sabu-sabu dengan kemasan yang sama. Ini adalah sabu-sabu yang berasal dari China," papar Wakil Kepala Polrestabes Surabaya Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Hartoyo di Markas Polrestabes Surabaya, Jumat, 25 Juni 2021.

Polisi menduga lima orang komplotan ini masih berkaitan dengan pengedar narkotika sabu-sabu jaringan Medan, Sumatera Utara, yang terindikasi selama ini selalu mendapat pasokan sabu-sabu dari negara China.

Baca Juga: Hubungan Rossa dan Afgan yang Brondong Bikin Penasaran, Ivan Gunawan: Afgan Nggak Pernah Ngeluarin Duit

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah