Polisi Tutup Paksa McDonald's Surabaya, Gara-gara Kerumunan Pembeli yang Buru Promo

- 9 Juni 2021, 17:58 WIB
Pegawai McDonald's memberikan penjelasan kepada pelanggan dan meminta mereka ke gerai lain karena tutup sementara.
Pegawai McDonald's memberikan penjelasan kepada pelanggan dan meminta mereka ke gerai lain karena tutup sementara. /Zona Surabaya Raya/Ali Mahfud

ZONA SURABAYA RAYA– Restoran cepat saji asal Amerika, McDonald’s, di Jalan Basuki Rahmat Surabaya, Jawa Timur, terpaksa ditutup oleh polisi setempat. Kabarnya, penutupan itu setelah terjadi kerumunan pembeli di sana.

Pantauan di lokasi, Rabu, 9 Juni 2021, gerbang dan pintu masuk McDonald’s ditutup portal. Sejumlah pelanggan yang datang terpaksa dihalau alias diminta putar balik.

Pegawai yang jaga portal memberi penjelasan jika restoran tutup untuk sementara waktu. "Mohon maaf kami sedang temporary closed," ucap seorang petugas

Menariknya, meski McDonald's Basuki Rahmat (Basra) ditutup, sejumlah calon pembeli tetap menunggu di depan gerai. Pelanggan ini berharap restoran berlokasi di pusat kota pahlawan ini bisa melayani pembeli.

Baca Juga: Dua HP Barista Kedai Kopi di Surabaya Amblas, Pelaku Terekam CCTV

"Saya sudah nunggu dua jam di sini. Mau beli paket BTS untuk anak saya. Tapi kok gak buka-buka," cetus Ria yang datang dari rumahnya di daerah Asemrowo, Surabaya.

Sementara itu, Kapolsek Genteng AKP Hendry F Kennedy membenarkan penutupan McDonald's Jalan Basuki Rahmat. Menurutnya, penutupan restoran itu karena pelanggan berkuruman saat mengatre paket makanan yang tengah dipromosikan (BTS Meal).

"Kami minta close dulu karena makin ramai, potensi kerumunannya besar," terang Hendry saat dikonfirmasi.

Perwira ini mengimbau agar manajemen McDonald’s berkoordinasi dengan manajemen pusat, agar penjualannya tak menimbulkan kerumunan. “Bagaimana teknisnya agar tidak menimbulkan kerumunan lagi," cetus AKP Hendry.

Halaman:

Editor: Ali Mahfud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x